Kumpulan Tips Kupas-Mengupas

DD202KZ

New member
Kumpulan Tips Kupas-Mengupas


1. Mengupas buah agar tidak berwarna kecokelatan

Kerapkali kita melihat, bahwa buah apel, pir, kentang atau salak, yang
baru saja dikupas, daging buah atau umbinya menjadi berwarna coklat.
Apa sebenarnya yang terjadi di balik itu semua? Apakah gejala itu
menguntungkan, atau sebaliknya, merugikan?

Dalam ilmu pangan, gejala itu dinamai browning atau pencoklatan.
Yaitu, terbentuknya warna coklat pada bahan pangan secara alami atau
karena proses tertentu. Yang pasti bukan akibat zat warna.

Pada kelompok makanan tertentu, seperti pada produk bakery (berbagai
roti, snack, kacang-kacangan, daging panggang, kopi, teh, dan pada
permen coklat) browning umumnya diminati. Sebaliknya, pada kelompok
buah-buahan seperti apel, pir, salak dan juga kentang, proses
pencoklatan itu nampaknya tak dikehendaki.

Pencoklatan pada buah apel dan buah lain setelah dikupas disebabkan
oleh pengaruh aktivitas enzim Polypenol Oxidase (PPO), yang dengan
bantuan oksigen akan mengubah gugus monophenol menjadi O-hidroksi
phenol, yang selanjutnya diubah lagi menjadi O-kuinon. Gugus O-kuinon
inilah yang membentuk warna coklat.

Untuk mencegah terbentuknya warna coklat pada buah-buah itu, kita
dapat melakukannya dengan cara blanching atau pemanasan. Caranya,
setelah dikupas dan dipotong-potong, buah apel direndam dalam air
panas (suhu 82 - 93 derajat Celcius) atau dikenai uap air panas selama
3 menit. Selanjutnya, direndam dalam larutan vitamin C, dengan ukuran
200 miligram per liter (dalam 1 liter air diberi tablet kecil vitamin
C). Maksudnya, untuk menonaktifkan enzim penyebab pencoklatan itu.
Dengan demikian Anda akan mendapatkan apel yang tetap segar
penampilannya dan memperoleh tambahan vitamin C dalam buah tersebut.


sumber : www.agromaret.com
 
Last edited:
Re: Kumpulan Tips Mengupas Buah-Buahan

2. Mengupas kulit ari jeruk

Sebelum dikupas kulit luarnya, rendam jeruk di dalam air panas selama 5 menit.
Lalu kupas jeruk dengan cara biasa. Kulit ari jeruk secara otomatis akan ikut terkelupas.
Tips ini berlaku untuk jenis jeruk mandarin ato jeruk manis (semua jenis jeruk yg kulitnya mudah dikupas).
 
Re: Kumpulan Tips Mengupas Buah-Buahan

3. Mengupas nanas agar tidak gatal di lidah

Kupas kulit nanas dengan cara biasa. Hilangkan semua hidung-hidungnya (lubang-lubang yg berbulu di permukaan nanas). Setelah itu, gosok seluruh permukaan nanas yg sudah bersih dengan garam. Lalu bilas dengan air. Daging nanas yg paling tengah adalah bagian yg juga membuat gatal, sebaiknya dibuang saja.
 
Re: Kumpulan Tips Mengupas Buah-Buahan

4. Tips Mengupas Bawang agar mata tak Perih

Mengupas bawang adalah pekerjaan yang sepele tetapi merupakan salah satu kegiatan rutin dilakukan khususnya bagi ibu rumah tangga. Terkadang hal ini membuat kita malas karena akhirnya mata sering menjadi pedih. Di bawah ini beberapa tips mengurangi mata pedih & berair tatkala mengupas bawang :

1. Tindakan yang paling gampang adalah menjaga jarak mata dengan bawang saat dikupas. Semakin jauh jaraknya semakin berkurang gas asam sulfoksida amino sampai ke mata.

2. Basahi tangan dan bawang sebelum mengiris bawang. Hal ini membuat sebagian gas asam sulfoksida amino tersebut bereaksi dengan air yang membasahi bawang dan tangan kita. Membasahi wajah juga membantu mengurangi iritasi tersebut.

3. Bagi yang mengupas bawang dengan kuantitas yang cukup banyak bernapaslah perlahan-lahan, sesekali perlu bernapas dengan mulut. Bernapas cepat melalui hidung akan mempercepat gas asam sulfoksida amino sampai di mata. Beberapa orang menggigit roti saat mengiris bawang, sehingga aliran udara ke hidung tidak mempercepat asam sulfoksida aminosampai ke mata disamping roti juga dapat menyerap gas tersebut.

4. Kupaslah kulit terluar bawang dan dinginkan beberapa menit dalam kulkas. Temperature yang rendah akan mengurangi enzim alinase dan sulfida.

5. Hindari mengucek mata saat terasa pedih karena hanya akan menambah iritasi. Kalau terpaksa mengucek, bersihkan tangan dan sirami mata dengan air. Kalau dirasa tidak cukupbersihkan menggunakan sabun dengan hati-hati.
 
5. Tips Mengupas Wortel

Wortel yang relatif tua, memiliki kulit yang keras. Sehingga dibutuhkan usaha ekstra untuk mengupas wortel. Jika Anda pernah mengalami hal ini, lakukan tips mengupas wortel berikut ini:

Rendam wortel dalam air mendidih kurang lebih lima menit. Kemudian tiriskan wortel, dan siram dengan air dingin. Dengan cara ini, wortel akan lebih mudah dikupas.
 
6. Cara mengupas buah Kelapa

Linggis ditancapkan di tanah, kelapa ditancapkan di atas linggis, lalu kelapa ditarik sampai kulitnya terbuka.

takut menggunakan linggis? he, ini ada vidio dari yutub yang misa dapat
cara mengupas kelapa tanpa menggunakan alat :D
[ame="http://www.youtube.com/watch?v=FEuhUb4Y1WE&feature=player_embedded"]http://www.youtube.com/watch?v=FEuhUb4Y1WE&feature=player_embedded[/ame]
ada yang comment disitu, aku bisa mengupasnya menggunakan kepala. :)) dan yang menguplod tersungging kayaknya kikikkki
 
Last edited:
kalo mengupas buah kelapa sendiri, (ndak nyuruh orang ^o^) bisa pake sebatang besi yang dipancang tegak dengan bagian atasnya dibuat tajam, mengupas dengan cara ini bisa lebih cepat dilakukan.
 
Back
Top