( Selasa, 20/02/2007 17:14 )
Pelatih klub Lille Claude Puel mengaku bahwa timnya harus bisa mengambil peluang mereka apabila ingin membuat kejutan saat melawan Manchester United di babak 16 besar Liga Champions, Selasa (20/2).
Kedua tim ini akan bertemu di Stadion Felix Bollaert dimana Lille berharap dapat mengulangi kemenangan 1-0 yang mereka raih atas Manchester United di babak grup musim lalu. Hasil tersebut menjadi penting dalam menyingkirkan United dari ajang Eropa dan membuat Lille mendapat jatah satu tiket di Piala UEFA setelah berakhir di urutan ketiga, satu tingkat di atas United yang menempati posisi juru kunci.
Namun Claude Puel mengakui bahwa United masih menjadi favorit pada pertandingan besok. "Saya tahu kami akan memiliki beberapa kemungkinan dan sejumlah peluang. Saya tidak tahu apakah nantinya akan 50-50 namun jika kami dapat membuat perbedaan di laga kandang, hal itu akan luar biasa. Yang terpenting kami harus memastikan diri di laga ini untuk lolos ke babak selanjutnya," tambahnya.
Pertemuan ini adalah yang ketiga di dalam enam musim terakhir bagi kedua klub di ajang Eropa dan kapten Lille Gregory Tafforeau mengakui United jauh lebih baik dibandingkan musim sebelumnya. MU telah berubah dan kemungkinan menjadi lebih baik dari musim sebelumnya sehingga tahun ini tantangan menghadapi MU akan semakin berat.
sumber : liga eropa.com
Pelatih klub Lille Claude Puel mengaku bahwa timnya harus bisa mengambil peluang mereka apabila ingin membuat kejutan saat melawan Manchester United di babak 16 besar Liga Champions, Selasa (20/2).
Kedua tim ini akan bertemu di Stadion Felix Bollaert dimana Lille berharap dapat mengulangi kemenangan 1-0 yang mereka raih atas Manchester United di babak grup musim lalu. Hasil tersebut menjadi penting dalam menyingkirkan United dari ajang Eropa dan membuat Lille mendapat jatah satu tiket di Piala UEFA setelah berakhir di urutan ketiga, satu tingkat di atas United yang menempati posisi juru kunci.
Namun Claude Puel mengakui bahwa United masih menjadi favorit pada pertandingan besok. "Saya tahu kami akan memiliki beberapa kemungkinan dan sejumlah peluang. Saya tidak tahu apakah nantinya akan 50-50 namun jika kami dapat membuat perbedaan di laga kandang, hal itu akan luar biasa. Yang terpenting kami harus memastikan diri di laga ini untuk lolos ke babak selanjutnya," tambahnya.
Pertemuan ini adalah yang ketiga di dalam enam musim terakhir bagi kedua klub di ajang Eropa dan kapten Lille Gregory Tafforeau mengakui United jauh lebih baik dibandingkan musim sebelumnya. MU telah berubah dan kemungkinan menjadi lebih baik dari musim sebelumnya sehingga tahun ini tantangan menghadapi MU akan semakin berat.
sumber : liga eropa.com