
Manchester United akan bersaing dengan Atletico Madrid untuk merebutkan jasa penyerang Chelsea yakni Diego Costa.
Atletico sangat percaya diri untuk bisa mendatangkan Costa. Penyerang kelahiran Brasil yang memperkuat tim nasional Spanyol itu, sering terlibat kontroversi dan gagal mereplika performanya seperti musim lalu.
Walau demikian, Atletico siap menawar Costa seharga 45 juta poundsterling untuk mengalahkan United. Kabarnya, Costa dibanderol seharga 60 juta poundsterling.
Pada musim ini saja, Costa sudah mencetak 15 gol dan 10 assist dari 37 penampilannya bersama Chelsea di berbagai kompetisi.
KLIK DISINI