Markis/Hendra Terhenti di Babak Kedua

HulkHogan

New member
Markis/Hendra Terhenti di Babak Kedua

8mOaI6EUvE.jpg


JAKARTA - Ganda putra andalan Indonesia Markis Kido/Hendra Setiawan gagal menorehkan hasil apik pada ajang China Super Series 2009. Langkah unggulan ketiga ini harus terhenti di babak kedua.

Pasangan terbaik Merah Putih disingkirkan ganda putra China Taipe, Fang Chieh Min/Lee Sheng Mu, 21-19, 11-21, dan 21-15 dalam tempo 40 menit. Markis/Hendra menjadi ganda putra kedua Indonesia yang harus tersingkir di awal, setelah sebelumnya pasangan Alvent Yulianto Chandra/Hendra Aprida Gunawan ditaklukkan juniornya Bona Septano/Muhammad Ahsan di babak pertama.

Bermain di Yuan Shen Sports Centre Stadium, Kamis (19/11/2009), pasangan putra terbaik Indonesia ini memulai pertandingan dengan buruk. Kondisi ini pun mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Fang/Lee untuk menekan. Hasilnya, Markis/Hendra harus menyerahkan set pertama dengan skor 19-21.

Tampil buruk di set pertama, Markis/Hendra langsung tancap gas di set kedua. Keduanya pun mulai menunjukkan kelasnya sebagai pasangan yang patut diperhitungkan di turnamen ini. Markis/Hendra memaksakan rubber set setelah menang 21-11 di set kedua.

Namun, saat seharusnya mereka tampil lebih semangat di set penentuan, Markis/Hendra justru kembali tampil angin-anginan. Alhasil, pasangan terbaik Indonesia ini pun gagal melangkah ke babak ketiga setelah takluk 15-21 di set penentuan.

sumber :http://sports.okezone.com
 
Back
Top