Mengintip Tren Jam Tangan 2013

Kalina

Moderator
134598.peg


Metrotvnews.com, Jakarta: Fungsi jam tangan semakin tidak terpisahkan dari pelengkap penampilan. Tren fesyen juga berlaku pada aksesoris ini meski perubahan gaya itu tak sedrastis busana.

Gaya retro, Art Deco dan sporty yang berpadu dengan bentuk geometris menjadi hip dalam tren jam tangan perempuan di tahun 2013.

Ukuran besar pada bagian putaran jam masih banyak diterapkan, meski sebagian desainer memilih ukuran yang lebih kecil, seperti koleksi yang ditampilkan Channel.

Sebagai tambahan, para desainer juga menawarkan jam berbentuk liontin dengan beragam ukuran, seperti koleksi yang dikeluarkan John Galliano dan Marc Jacobs.

Warna hitam dan putih menjadi pilihan favorit para desainer jam untuk tahun ini. Aplikasi warna diterapkan secara monokrom maupun menggabungkan keduanya dengan apik, seperti pada koleksi Channel dan Louis Vuitton.

Model ini sangat pas dipadankan dengan busana warna abu-abu yang juga menjadi tren di 2013.

Bila kombinasi hitam putih saja terlalu monoton untuk Anda, koleksi lain menyediakan alternatif kombinasi warna yang lebih ceria.

Misalnya, sentuhan turquoise dalam dominansi warna hitam pada salah satu koleksi Tendence. Pilihan lain adalah paduan warna merah cerah pada tali jam dengan kilau putih pada bagian putaran jam, seperti pada koleksi Alessandro Baldieri.

Material metal sejak lama menjadi favorit dalam memproduksi jam tangan. Kesan tangguh sekaligus elegan yang terpancar membuat banyak perempuan jatuh hati.

Tidak salah jika desainer kembali memanfaatkan elemen ini dalam desain mereka yang dikombinasikan dengan warna pekat. Merah, burgundy (merah kecokelatan), ungu dan emerald mendominasi berbagai koleksi, seperti koleksi John Galliano dan Swarovski.

Para desainer juga bermain dalam dekorasi. Beragam motif bunga dan hewan hingga penggunaan bebatuan berwarna menghiasi bidang putaran jam.

Penggunaan berlian sebagai aksen dekorasi juga menjadi favorit pada tahun ini. Kilaunya yang berkesan seksi sangat cocok dikenakan oleh anda yang ingin bersinar sepanjang hari.

Tali jam tangan tak luput dari perhatian. Penggunaan material kulit, baik asli ataupun imitasi, bermotif sisik kura-kura, macan, hingga sisik buaya menjadi pilihan banyak desainer.

Selain itu, material logam tetap populer untuk sebagian koleksi. Beberapa desain tali jam ditampilkan dalam bentuk gelang berukuran besar sehingga anda tak perlu menggunakan gelang lagi.

Sebagian lainnya menampilkan modifikasi bentuk tali jam konvensional, seperti penambahan panjang tali jam hingga bisa dililit beberapa kali atau volume segmen yang besar-besar.

Tren jam tangan juga berlaku pada koleksi jam tangan lelaki. Meski jam tangan klasik tak pernah ketinggalan jaman, model-model terbaru bisa menambah kapasitas anda sebagai lelaki modern yang sangat memerhatikan waktu.

Gaya Art Deco, retro, sporty, neoklasik hingga safari mendominasi tren jam tangan tahun ini. Model yang variatif tersedia untuk dicocokkan dengan kepribadian anda.

Desain yang menonjol pada musim ini adalah jam tangan yang menampilkan detail mesin jam. Pergerakan internal mesin menjadi daya tarik tersendiri. Tampilan modern sekaligus canggih ini tepat dipasangkan untuk Anda yang sibuk. Anda bisa menemukannya pada sejumlah koleksi brand ternama.

Dari sisi warna, tren yang berlaku pada jam tangan wanita juga berlaku pada jam tangan lelaki.

Kombinasi warna hitam putih, warna terang dan aksen warna pekat, seperti merah, biru, hijau, oranye dan kuning tersedia. Beberapa model bahkan menggabungkan lebih dari dua warna pda satu desain.

Sementara itu, tren khusus berlaku pada jam tangan metal yang tampil dengan beragam bentuk. Elemen itu ditampilkan dalam warna cerah, seperti merah, cokelat, emerald, biru dan kuning.
Tambahan detal diberikan pada tali jam. Yang paling populer adalah penggunaan kulit buaya, baik orisinal maupun imitasi.
 
Back
Top