MR_FRAN
New member
Salah satu teknik yoga yang dikenal sebagai "pernapasan melalui hidung secara bergantian" dirancang untuk menenangkan sistem saraf dan menyelaraskan otak kiri dan otak kanan. Teknik inijuga membantu memperbaiki ketidakseimbangan antara kecenderungan introvert dan ekstrovert. Introvert adalah pikiran yang terlalu aktif yang menguras energi fisik, sedangkan ekstrovert adalah sistem saraf yang terlalu terangsang yang membuat kita bingung dan lelahsecara mental. Teknik ini juga akan membantu melegakan sinus yang tersumbat.
Metode Latihan :
1. Dua kali bernapas berarti satu babak. Bernapaslah selama beberapa babak sambil duduk dengan tegak dan nyaman. Letakkan ibu jari pada ujung lubang hidung kanan, lalu tekanlah. Tarik napas melalui lubang hidung kiri.
2. Kendurkan ibu jari dan letakkan jarikelingking pada ujung lubang hidung kiri, lalu tekanlah. Hembuskan napas melalui lubang hidung kanan. Jangan dipaksakan, karena pernapasan anda akan menjadi dalam secara perlahan-lahan dan alami.
3. Sekarang tariklah napas melalui lubang hidung kanan. Lalu tutup lubang ini, dan hembuskan napas melalui lubang hidung kiri. Teruskanlah bernapas dengan perlahan-lahan dan stabil melalui lubang hidung kiri dan kanan secara bergantian. Tetap gunakan ibu jari dan jari kelingking untuk menutup lubang hidung anda.=b=
Metode Latihan :
1. Dua kali bernapas berarti satu babak. Bernapaslah selama beberapa babak sambil duduk dengan tegak dan nyaman. Letakkan ibu jari pada ujung lubang hidung kanan, lalu tekanlah. Tarik napas melalui lubang hidung kiri.
2. Kendurkan ibu jari dan letakkan jarikelingking pada ujung lubang hidung kiri, lalu tekanlah. Hembuskan napas melalui lubang hidung kanan. Jangan dipaksakan, karena pernapasan anda akan menjadi dalam secara perlahan-lahan dan alami.
3. Sekarang tariklah napas melalui lubang hidung kanan. Lalu tutup lubang ini, dan hembuskan napas melalui lubang hidung kiri. Teruskanlah bernapas dengan perlahan-lahan dan stabil melalui lubang hidung kiri dan kanan secara bergantian. Tetap gunakan ibu jari dan jari kelingking untuk menutup lubang hidung anda.=b=