Mexico

Megha

New member
Negara republik federal di Amerika Utara; berbatasan dengan AS di utara, Guatemala di selatan, Samudera Pasifik di barat, dan Teluk Mexico di timur. Luas: 1.958.201 km2. Penduduk: 93.700.000 (1995). Kepadatan penduduk: 48/km2. Thu kota: Mexico City. Bahasa resmi: Spanyol. Satuan mata uang: Peso Mexico (Mex$).

Politik. Pemilihan umum, aksi demonstrasi dan pemberontakan mewarnai situasi politik dalam negeri Mexico. Dalam politik luar negerinya, Mexico berupaya menengahi sengketa-sengketa yang terjadi di beberapa negara tetangganya.

Dalam Negeri. Pada awal tahun 1990 partai yang berkuasa. PRI (Partido Revolucionario Institucional, Partai Revolusioner Institusional), melakukan tekanan terhadap pendukung partai oposisi sayap kiri, PRD (Partido Revolucionario Denzocratico, Partai Revolusioner Demokratis). Ini dilakukan sebagai reaksi terhadap tuduhan PRD bahwa PRI meraih kemenangan dalam pemilu negara bagian dan lokal pada akhir 1989 dengan kecurangan. Pasukan bersenjata lengkap dan tank dikerahkan untuk mengatasi unjuk rasa yang memprotes hasil pemilu itu. Akibat insiden ini, beberapa aktivis tewas dan ratusan lainnya cedera.

Kecurangan dalam pemilu dan pendekatan keamanan yang dilakukan pemerintah Mexico ini memancing kritik keras dan berbagai komisi hak asasi manusia di luar negeri. Komisi Hak Asasi Inter-Amerika, OAS (Organization ofAinerican States, Organisa.si Negara-negara Amerika), menuduh Mexico melanggar Artikel 23 tentang jaminan akan suatu pemilu yang bersih bagi warga negara. Sebuah lembaga hak asasi AS,America ‘s Watch, melaporkan adanya pembunuhan dan intimidasi terhadap tokoh-tokoh politik. Situasi ini juga mendorong PBB melakukan penyelidikan di Mexico.

Pada bulan September, PRI menyelenggarakan konvensi nasional. Sekitar 9.000 delegasi mewakili 31 negara bagian hadir dalam konvensi itu. Reformasi kecil, menyangkut pembatasan peran komisi partai dan proses yang lebih demokratis dalam pemilihan pimpinan dan kandidat partai, disetujui peserta. Namun konvensijuga diwarnai boikot dari faksi PM Critical Current yang merasa pandangan-pandangannya tidak didengarkan dalam konvensi. Pimpinan faksi itu, Rodolfo Gonzales Guevara. kemudian mengundurkan diri.
Tuduhan-tuduhan yang dilancarkan pihak oposisi terhadap PRI ternyata tak banyak berpengaruh pada basil pemilu pertengahan yang diraih PRI pada tahun 1991. PRI menguasai 300 dan 500 kursi di parlemen. Di senat, PRI merebut 32 dan 64 kursi. Dan PRI menyapu bersih pemilihan gubernur di enam negara bagian, termasuk ibu kota Mexico City. dan menang di 13 kota di negara bagian Michoacan.

Namun kemenangan ini pun tak luput dan tuduhan kecurangan. Sebagai reaksi, Presiden Carlos Salinas de Gortari menarik kandidat PM yang menjabat gubemur di Guanajuato dan San Luis Potosi. Tindakan ini mengundang simpati penduduk kepada Salinas. [FOOTNOTE]Ensiklopedi Indonesia, 1992, Penerbit PT Ichtiar Baru Van Hoeve, Jakarta, PT Intermasa, Jakarta[/FOOTNOTE]



[h=1]Reference & Resources[/h]
[REFLIST]1[/REFLIST]
 
Back
Top