Modal Ladeni Roma

andy_baex

New member
Inter Bekuk Sampdoria 2-0
ROMA - Inter Milan terus melaju. Nerazzurri memetik kemenangan ke-14 beruntun di pentas Liga Italia Seri A setelah menaklukkan tuan rumah Sampdoria 2-0 (1-0) di Stadion Luigi Ferraris, Genoa, kemarin. Dua gol Inter dicetak oleh Zlatan Ibrahimovic pada menit ke-38 dan Douglas Maicon (75?).

Kemenangan itu berarti sangat penting bagi Inter yang kini mengemas 57 poin hasil dari 21 laga. Sebab, raihan tiga angka dari kandang Sampdoria itu membuat mereka tetap unggul 11 angka dari AS Roma yang menempel di posisi kedua. Seperti diketahui, pada laga Minggu malam, Roma sukses menaklukkan Siena 1-0.

Kemenangan Inter ternoda karena tuan rumah bermain dengan 10 orang. Itu setelah gelandang veteran Gennaro Delvecchio diganjar kartu merah ketika pertandingan baru berjalan tujuh menit. Delvecchio diusir setelah secara sengaja menanduk wajah bek Inter Marco Materazzi.

Keuntungan jumlah pemain dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Nerazzurri. Pada menit ke-17, Adriano berhasil mengoyak jala tuan rumah. Namun, gol tersebut dianulir karena bomber asal Brazil itu berdiri pada posisi offside.

Inter kini mengemas rekor 14 kemenangan beruntun. Itu adalah rekor kemenangan terbaik sepanjang sejarah Seri A. Nerazzurri juga masih tetap menyandang rekor tak tersentuh kekalahan dalam 21 pertandingan.

Namun, hal itu belum membuat pelatih Inter Roberto Mancini puas. Dia mengaku belum bisa tidur nyenyak dan menganggap perburuan scudetto masih terbuka bagi siapapun.

"Sejauh perhitungan kami, persaingan memburu gelar belum berakhir. Apalagi pekan depan kami akan berkonfrontasi langsung dengan AS Roma. Setelah pertandingan itu kami baru bisa berkomentar. Tapi, saya yakin sekali laga itu bakal berlangsung sengit," ujar Mancini seperti dikutip Sky Italia.

Sementara itu, allenatore Sampdoria Walter Novellino mengaku kecewa dengan kekalahan tersebut. Apalagi itu adalah kekalahan kedua di kandang sendiri dari lawan yang sama dalam empat hari terakhir. Ya, Kamis lalu Il Samp juga menyerah 0-3 kepada Inter pada semifinal pertama Coppa Italia.

"Bermain dengan kekuatan penuh saja kami kerepotan meredam Inter. Apalagi harus dengan 10 orang. Tapi, saya tetap merasa salut dengan perjuangan keras yang ditunjukkan para pemain," kata Novellino seperti dilansir Channel 4.

Terkait insiden tandukan yang mewarnai laga tersebut, Novellino turut mengecamnya. "Sebagai seorang pemain profesional, seharusnya Gennaro Delvecchio tak perlu melakukan (tandukan) itu. Ulah seperti itu tidak bisa saya toleransi," tegasnya
 
Back
Top