HulkHogan
New member
MU Kalah, Fergie Salahkan Wasit
Manajer Mancehester United, Sir Alex Ferguson mengaku kecewa dengan kekalahan timnya atas Chelsea. Dia menilai wasit Martin Atkinson tidak menjalankan tugasnya dengan baik.
Bertandang ke Stamford Bridge, Minggu, 8 November 2009, MU sebenarnya berhasil membuat penyerang-penyerang The Blues frustasi. Hingga meit ke-75, Frank Lampard cs tak mampu merobek jala Edwin van der Sar.
Namun petaka terjadi pada menit ke-76. Pelanggaran yang dilakukan oleh Darren Fletcher terhadap penyerang Chelsea membuat wasit memberikan tendangan bebas kepada tuan rumah.
Pemain MU sempat protes atas keputusan ini. Mereka menilai Fletcher tidak melakukan pelanggaran.
Frank Lampard melepaskan umpan ke depan gawang Chelsea. John Terry yang berada di sana sukses menyempurnakannya lewat tandukan ke sisi kanan gawang Van der Sar. Skor 1-0 untuk Chelsea.
"Baiklah, jelas sekali kalau Darren Fletcher telah menguasai bola," kata Ferguson kepada Skysports mengawali kritikannya atas kinerja wasit.
"Ashley Cole tidak pernah menyentuh bola. Dia melompat ke udara dan Drogba lantas mendorong Brown," tambahnya.
Fergie memang tidak bisa menyembunyikan kekecewaannya terhadap kinerja Atkinson. Sebab, pria asal Skotlandia itu menilai kalau posisi Atkinson saat pelanggaran tidak tepat.
"Wasit tidak dalam posisi yang tepat untuk mengeluarkan keputusan. Dari posisinya itu, dia tidak akan bisa melihat kejadian dengan jelas. Dia terhalang oleh pemain Chelsea. Itu merupakan keputusan yang buruk," kata Fergie.
Fergie benar-benar sulit menerima keputusan Atkinson. Ia bahkan menilai kejadian ini akan membuat timnya selalu mempertanyakan kemampuan para pengadil lapangan.
"Meski demikian, apa yang bisa kami lakukan? Tidak ada yang bisa kami buat dengan kekalahan akibat wasit seperti ini," pungkasnya.
sumber : vivanews.com
Manajer Mancehester United, Sir Alex Ferguson mengaku kecewa dengan kekalahan timnya atas Chelsea. Dia menilai wasit Martin Atkinson tidak menjalankan tugasnya dengan baik.
Bertandang ke Stamford Bridge, Minggu, 8 November 2009, MU sebenarnya berhasil membuat penyerang-penyerang The Blues frustasi. Hingga meit ke-75, Frank Lampard cs tak mampu merobek jala Edwin van der Sar.
Namun petaka terjadi pada menit ke-76. Pelanggaran yang dilakukan oleh Darren Fletcher terhadap penyerang Chelsea membuat wasit memberikan tendangan bebas kepada tuan rumah.
Pemain MU sempat protes atas keputusan ini. Mereka menilai Fletcher tidak melakukan pelanggaran.
Frank Lampard melepaskan umpan ke depan gawang Chelsea. John Terry yang berada di sana sukses menyempurnakannya lewat tandukan ke sisi kanan gawang Van der Sar. Skor 1-0 untuk Chelsea.
"Baiklah, jelas sekali kalau Darren Fletcher telah menguasai bola," kata Ferguson kepada Skysports mengawali kritikannya atas kinerja wasit.
"Ashley Cole tidak pernah menyentuh bola. Dia melompat ke udara dan Drogba lantas mendorong Brown," tambahnya.
Fergie memang tidak bisa menyembunyikan kekecewaannya terhadap kinerja Atkinson. Sebab, pria asal Skotlandia itu menilai kalau posisi Atkinson saat pelanggaran tidak tepat.
"Wasit tidak dalam posisi yang tepat untuk mengeluarkan keputusan. Dari posisinya itu, dia tidak akan bisa melihat kejadian dengan jelas. Dia terhalang oleh pemain Chelsea. Itu merupakan keputusan yang buruk," kata Fergie.
Fergie benar-benar sulit menerima keputusan Atkinson. Ia bahkan menilai kejadian ini akan membuat timnya selalu mempertanyakan kemampuan para pengadil lapangan.
"Meski demikian, apa yang bisa kami lakukan? Tidak ada yang bisa kami buat dengan kekalahan akibat wasit seperti ini," pungkasnya.
sumber : vivanews.com