Mulai Merugi, Ubisoft Tuntut The Black Eyed Peas

jozz78

New member
Ubisoft baru saja meluncurkan sebuah tuntutan hukum senilai US$1 juta pada sebuah kelompok hip hop ternama, The Black Eyed Peas, lantaran kelompok ini dianggap telah melanggar kontrak pengembangan sebuah game untuk iOS. Sang developer baru saja mem-port sebuah game dancing untuk iPhone dan iPad berjudul The Black Eyed Peas Experience. Bagi Klikers yang mengikuti kiprah game tersebut, tentunya tahu betul kalau game ini sudah pernah diluncurkan di Wii dan Xbox360 tahun lalu.


Tercatat hingga detik ini, Ubisoft telah menghabiskan sekitar US$233,000 untuk proses porting. Tapi sayangnya, perilisan game tersebut terus tertunda lantaran persetujuan dari pihak BEP Music yang tidak kunjung dikeluarkan. Padahal, game tersebut sudah siap diluncurkan pada bulan Maret 2012 kemarin.


"Sejak bulan Maret 2012 dan biarpun Ubisoft sudah berulang kali mengeluarkan permohonan, BEP Music telah melanggar kontrak yang ada karena gagal dan menolak untuk menyetujui ataupun menolak game IOS tersebut dalam bentuk tulisan ataupun yang lainnya," tulis dokumen hukum tersebut. Ubisoft telah menjalankan seluruh tugas yang tertulis dalam kontrak, kecuali semua tugas yang dilarang oleh BEP Music ataupun karena ada kesalahan dalam operasi."


Karena semua penyalahan pada kontrak tersebut, Ubisoft sekarang telah merugi hampir US$1 juta dan itulah sebabnya, mereka pun langsung menuntut ke Black Eyed Peas dengan biaya yang disebut-sebut telah merangkap biaya pengembangan serta semua keuntungan yang seharusnya bisa mereka dapatkan sejak bulan Maret 2012, jadwal seharusnya game tersebut diluncurkan.

_klikgame_com_gambar_604541706-6200823513322613951_jpg.png


http://www.iyaa.com/hiburan/Game/2226758_4033.html
 
Last edited by a moderator:
wah sayang sekali dah padahal kalau diluncurkan gamenya mungkin banyak yang suka apalagi the black eyed peas banyak fans nya di seluruh dunia.. :(i)
 
Kondisi yang cukup membuat bisnisnya menjadi redup itu gan, maka bisa dikondisikan saja agar tetap eksis. Tapi kalau game ya tidak perlu dikembangkan itu gan, karena hanya akan melalaikan orang.
 
Back
Top