Musti Nonton, Laga Penentuan Portugal dan Ghana

johnnypetot

New member
Den, FYI aja nih posisi kedua negara ini di grup G kritis, walau kesempatan bagi mereka berdua untuk lolos masih ada. Dan perlu diketahui selisih gol Ghana masih lebih baik daripada Portugal. Melihat kedua pertandingan yang dimainkan mereka, menurut pandangan gue Ghana justru bepeluang besar lolos.

Team Afrika ini tanpa diduga mampu membuat Jerman kewalahan dan nyaris saja menang kalau saja pemain Jerman bernama Miroslav Klose tidak menciptakan gol yang membuat kedudukan kedua team berakhir seri 2-2.

Walau di laga pembuka sempat dikalahkan AS 1-2, itu tidak memutus kegigihan Ghana untuk lolos babak penyisihan grup. Dan perlu diketahui Ghana ini bukan team sembarangan, 4 tahun yang lalu negara ini pernah mencapai babak perempat final di Afrika Selatan , jadi untuk tahun ini peluang lolos 16 besar masih besar.

Apalagi line-up Ghana ini pun sulit diprediksi setelah pelatih Ghana Kwesi Appiah mengganti 4 pemainnya saat melawan Jerman dari team yang dikalahkan AS di laga pembuka, termasuk menurunkan lebih awal pemain bintang Schalke Kevin-Prince Boateno.

Dengan selisih gol -4 bagi Portugal gue rasa untuk lolos babak 16 besar Portugal harus berjuang keras mengalahkan Ghana dengan skor minimal 4-0 alias menang telak kalau bisa lebih dari itu. Selain itu jika Portugal ingin lolos, yah berharap AS kalah dari Jerman dengan selisih satu gol.

Tapi, melihat catatan pertandingan di babak penyisihan untuk grup G ini, rasanya mustahil Portugal lolos. Buktinya waktu lawan AS saja hanya dapat 1 poin itupun setelah awalnya kecolongan di menit ke 64 dan menit ke 81.

Kalau saja di detik-detik akhir pertandingan Silvestre Varela tidak membuahkan gol dramatis dengan memanfaatkan assist Ronaldo, skor nya gak mungkin 2-2 tuh dan bisa jadi Portugal nyusul Spanyol angkat koper alias pulang kampung barengan. Si Varela ini bisa dibilang pahlawan Portugal di detik-detik akhir pertandingan. Skor seri ini bertahan hingga peluit panjang tanda pertandingan berakhir dibunyikan.

Hasil 5 pertandingan terakhir kedua team ini tercatat Portugal 2 kali menang, 2 kali seri, dan 1 kali kalah sedangkan Ghana tercatat 1 kali menang, 1 kali seri, dan 3 kali kalah. Kalau melihat dari hasil 5 pertandingan terakhir sih kemungkinan Portugal lolos dan menang telak masih ada.

Hanya segala sesuatunya bisa berbalik dan terkadang meleset dari dugaan. Apalagi jika line-up Ghana berubah lagi, pastinya Ghana sudah mempersiapkan diri sebelumnya untuk menghadapi Portugal. Pertandingan malam nanti jam 11 akan jadi pertandingan hidup dan mati buat kedua team.

Perkiraan susunan pemain kedua team
Portugal : Beto, Alves, Pereira, Pepe, Costa, Veloso, Meireles, Moutinho, Nani, Ronaldo, Postiga
Ghana : Dauda, Afful, Mensah, Boye, Asamoah, Rabiu, Badu, Boateng, Atsu, A Ayew, Gyan

sumber : solopos, dan simomot.com

Iseng yuk den, tebak hasil pertandingan Ghana vs Portugal nanti jam 23.00 WIB. Siapa yang menang di antara kedua team ini, Ghana atau Portugal, atau justru keduanya seri? Selamat menebak dan jangan lupa nonton pertandingannya di TV One yah den jam 11 malem nanti.
 
nanti malem jam 11 ya, harus nonton nih, kalau ronaldo tersingkir, udah kurang seru piala dunia :D

ronaldo mesti nyetak gol penentuan lagi nih
 
Back
Top