Madrid, SunduL – Nacho Fernandez telah menandatangani kontrak baru selama enam tahun dengan Real Madrid.
Dengan kesepakatan baru tersebut berarti bek berusia 24 tahun itu telah di ikat oleh Los Blancos sampai akhir musim 2020-21.
Pelatih Carlo Ancelotti mendukung sodoran kontrak tersebut karena menganggap Nacho sebagai salah satu aset masa depan yang berharga di lini pertahanan Los Merengues.
Pemain berkebangsaan Spanyol itu mampu mengisi di kedua posisi wing back karena keahliannya menggunakan kedua kakinya, selain itu Nacho juga dapat ditempatkan sebagai seorang gelandang.
Bek bernama lengkap Jose Ignacio Fernandez Iglesias ini menjalani 12 penampilan di Liga musim lalu bersama Madrid, dengan delapan kesempatan dipercaya menjadi starter.
sepertinya madrid melihat potensi yg dimiliki nacho dan mengamankannya