Olahraga di Kabin Mobil [Antisipasi wat Mudik]

Megha

New member

Jauhnya jarak perjalanan yang ditempuh saat mudik pasti membuat kondisi badan menurun drastis. Apalagi waktu buat istirahat kadang kurang mencukupi buat mengembalikan kondisi badan. Untungnya masih ada cara-cara buat mensiasatinya meskipun saat masih berada dalam perjalanan.

Mudik naik mobil pribadi pasti bikin badan berasa cape hanget. Bukan cuma pengemudinya, tapi juga penumpangnya. ini yang bakal kita rasain kalo cuma jadi penumpang di mobil bokap pada perjalanan mudik. Itu lantaran kita nggak bisa gerak banyak-banyak di dalam mobil. Apalagi kalo ruang di kabin mobil udah penuh sesak dengan muatan.
Ada beberapa gerakan exercise kecil-kecilan yang bisa membantu mengurangi rasa capek. Selain itu ada juga trik-trik yang bisa dilakuin untuk menjaga kondisi tubuh tetap fit selama dalam perjalanan.
Coba aja cek berikut ini!

STRETCHING

Di kala pegel-pegel menyerang, stretching atau perenggangan bisa dilakukan untung menguranginya. Nggak harus turun dari kendaraan untuk melakukannya. Di dalam kendaraan pun kita bisa melakukannya dengan beberapa gerakan sederhana.


1. Meregangkan otot bahu


Rasa pegal di bahu biasanya paling dulu terasa setelah menempuh perjalanan agak jauh. Sedikit menggerakkan lengan rasa pegal tadi emang bisa diusir. Tapi nggak cukup segitu aja. Rasa pegal pasti menyerang lagi dalam waktu yang singkat. Cara yang lebih efektif adalah mengangkat kedua tangan ke atas, lalu direntangkan ke depan dan samping sejauh mungkin. Setelah beberapa melakukan cara tadi, rasa pegel bakal lumayan hilang. Dijamin setelah itu rasa pegel nggak akan terasa menyiksa seperti sebelumnya.


2. Meregangkan otot lengan


Setelah rasa pegal menyerang bahu, berikutnya pasti otot lengan yang diserang rasa pegal serupa. Biasanya secara otomatis kita akan lengan untuk mengusir rasa pegalnya. Tapi dengan cara itu saja tetap tidak cukup. Butuh gerakan yang lebih teratur, yang akan lebih menarik otot-otot dari pangkal bahu hingga ke sekujur lengan. Caranya adalah dengan menyatukan kedua tangan di belakang punggung, lalu menariknya ke atas serta ditahan dalam 8 hitungan.


3. Melemaskan otot leher


Selain otot bahu, otot-otot di sekitar leher juga rawan terhadap rasa pegal. Ini bisa diatasi dengan menggerakan otot leher secara perlahan-lahan. Gerakan ini akan menarik otot di sekitar leher, bahu, dan sayap, sehingga membuat aliran darah kembali lancar dan menjernihkan pandangan. Cara melakukannya yang benar adalah dengan menundukkan kepala dalam 8 hitungan, dan mendongakkan kepala juga dalam 8 hitungan.


4. Melemaskan otot punggung


Rasa pegel yang paling bete pastinya adalah yang menyerang punggung. Kita pasti berasa serba salah mau ngapain aja. Pengennya badan direbahin agar terasa lebih nyaman. Tapi karena nggak bisa mengingat ruang yang jangan lantas pasrah = begitu aja. Rasa pegel ini bisa diatasi dengan cara memutar badan secara perlahan dan bergantian. Putar di bagian pinggul ke kanan dan kiri secara bergantian masing-masing dalam 8 hitungan. Dijamin badan lebih siap untuk melanjutkan perjalanan


5. Menghilangkan pusing

1_Menghilangkan_pusing.jpg

Kalo kepala mulai berasa pusing berarti ada aliran darah yang nggak lancar pada bagian sekitar leher. Untuk menghilangkan rasa pusing ini bisa dilakukan juga dengan melakukan gerakan untuk melemaskan otot leher. Ditambah pula dengan gerakan yang Iebih fokus untuk menghilangkan penat di kepala bagian bawah. Caranya yaitu dengan melakukan gerakan patahan leher ke kanan dan kiri, Masing-masing dalam 8 hitungan. Ingat! Sebaiknya digerakan secara perlahan-lahan. (Hai XXXI /8 OKTOBER 2007)
 
Last edited:
PENYEGARAN
Setelah rasa pegel-pegel lumayan bisa dihilangkan, selanjutnya yang perlu diatasi adalah membuat kondisi tubuh jadi segar. Beberapa cara yang bisa dilakukan antara lain

1. Pakai lotion pelembab
Udara kering dan terpaan AC selama di kendaraan gampang banget bikin kulit jadi kering. Pemakaian lotion pelembab efektif banget buat menghindari kekeringan tersebut. Kita pun bakal segar terus selama perjalanan. Nggak usah takut dikatain banci, cuma orang dudut yang membiarkan dirinya rusah karena gengsi.

2. Minum air putih
Dehidrasi juga kerap menyerang sewaktu perjalanan. Makanya sangat disaranin untuk minum air putih sebanyak-banyaknya dan sesering mungkin untuk menghindari dehidrasi tersebut. Nggak masalah kalau efeknya jadi pengen buang air kecil terus. Itu artinya sistem metabolisme tubuh tetap terjaga dengan baik.

3. Siapkan vitamin
Vitamin dan obat-obatan juga wajib untuk dibawa. Jangan sampai kesehatan menurun gara-gara nggak ada persiapan ini saat dalam perjalanan. Mengkonsumsi vitamin yang tepat akan membuat kita selalu fresh.

4. Hindari minuman berkafein
Minuman yang mengandung kafein kayak kopi instan memang bisa bikin kita tetap terjaga. Tetapi hindarilah minuman berkafein berlebihan, karena tidak baik untuk sistem pencernaan tubuh .


Catatan : Kecuali
tetap niat menjalankan puasa selama dalam perjalanan mudik, berarti harus yakin badan dalam kondisi benar-benar fit. Harus siap untuk tidak mengkonsumsi nutrisi penambah tenaga saat berada dalam perjalanan.
 
Back
Top