OrDiBaL: Helfi Kardit

Kalina

Moderator
helfi-head(1).jpg


Siap Genre Apa Saja

Banyak jajaran sutradara yang bisa disebutkan di negeri ini. Dan banyak pula sutradara yang sudah terkotak-kotakkan dengan genre tertentu seperti horor, komedi, atau drama saja. Namun tidak untuk Helfi Kardit. Beragam genre sudah pernah digarap oleh sutradara berdarah Minang tersebut. Mengawali debutnya di layar lebar lewat film horor, Hantu Bangku Kosong. Setelah itu ia berturut-turut dia membuat beberpa judul film horor (sesekali thriller) yang lain.

“Kemudian saya sempat ditawari untuk membuat film komedi dan jadilah Arisan Brondong,” kenang Helfi. Film yang dibintangi Bella Saphira ini cukup menyita perhatian publik karena judulnya yang mengundang senyum. Hasil penontonnya pun lumayan. Kiprah sang sineas belum berhenti sampai di situ. Satu judul drama telah dipersiapkan, yaitu The Sexy City.

Film yang dirilis 25 Maret 2010 ini berbeda dari film-film Helfi sebelumnya. Kisahnya berangkat dari balada perjuangan seorang gadis belia yang diperankan oleh Ardina Rasti dalam mengarungi kehidupan di kota besar.

“Kali ini saya mengangkat cerita drama perkotaan yang didalamnya ada tentang masalah perdagangan manusia, kekerasan yang terjadi di sekitar kita dan nilai-nilai moral,” ungkap Helfi lagi. Baginya membuat film drama memang bukan perkara baru, karena sebelumnya ia sudah pernah membuat Mengaku Rasul.

“Sebagai sutradara ya kita harus siap untuk membuat film genre apa saja.” terang Helfi. Ke depan, sejumlah film dari aneka genre sudah disiapkannya. Nah, sambil menunggu karya berikutnya dari sineas satu ini, tonton dulu The Sexy City yang dibuatnya untuk Virgo Putra Film.
 
Back
Top