Orgasme Yang Terhambat

mozilla_solo1

New member
Keengganan Untuk Melakukan Hubungan Seks
DEFINISI

Keengganan Untuk Melakukan Hubungan Seks merupakan keengganan yang luar biasa dan bersifat menetap, terhadap seluruh aktivitas seksual, yang ditandai dengan ketakutan dan kadang disertai dengan serangan panik.

Kelainan ini kadang terjadi pada pria, tetapi lebih sering ditemukan pada wanita.

PENYEBAB

Penyebabnya bisa berupa:
- trauma seksual, seperti inses (hubungan seksual dengan seseorang yang memiliki pertalian darah), kekerasan seksual atau pemerkosaan
- keadaan keluarga yang bersifat menekan, mungkin berhubungan dengan pendidikan agma yang kaku
- rasa sakit pada saat pertama kali berhubungan seksual.

Aktivitas seksual bisa mengingatkan penderita akan rasa sakit, bahkan setelah hubungan seksual tidak lagi menyakitkan secara fisik.



PENGOBATAN

Penyuluhan terhadap pasangan dapat membantu mengatasi perselisihan diantara mereka.

Psikoterapi mungkin dibutuhkan untuk penderita yang pernah mengalami trauma seksual.

Terapi perilaku juga bisa efektif, yaitu dengan cara melibatkan penderta dalam suatu aktivitas seksual, yang dimulai dengan aktivitas yang tidak menimbulkan perasaan terancam dan secara bertahap berkembang menjadi aktivitas seksual yang penuh dengan ekspresi.

Obat-obatan bisa diberikan untuk membantu mengurangi serangan panik yang berhubungan dengan aktivitas seksual.


sumber : Apotik online dan media informasi obat - penyakit :: m e d i c a s t o r e . c o m
 
Back
Top