charlez_r
New member
Kali ini giliran Samsung yang mulai pre order 2 produk terbarunya yaitu Samsung Galxy Mega 6.3 dan Galaxy Mega 5.8.
Pre order kedua produk tersebut akan dilakukan dari 21 Juni - 5 Juli 2013.
Apabila anda tertarik, mungkin anda bisa mengunjungi blibli.com, lazada.co.id, lojai.com, atau jeruknipis.com.
Samsung juga menawarkan berbagai penawaran menarik seperti gratis 1 bulan cicilan khusus bagi yang menggunakan kartu kredit Bank Mega, gratis asuransi adira selama 6 bulan, dan gratis paket data Telkomsel 1.2 GB / bulan selama 6 bulan.
Samsung Galaxy Mega 6.3
Samsung Galaxy Mega 6.3 I9200 merupakan smartphone Android raksasa yang hadir dengan layar sentuh berukuran 6.3 inci dengan resolusi sebesar 720 x 1280 piksel dan memiliki kerapatan piksel 233 ppi. Samsung Galaxy Mega 6.3 I9200 menggunakan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean dengan tampilan TouchWiz UI. Samsung Galaxy Mega 6.3 I9200 ditenagai dengan chip Exynos 5250 dengan dukungan prosesor dual core 1.7GHz Cortex-A15, GPU Mali-T604, dan RAM sebesar 1.5GB. Samsung Galaxy Mega 6.3 I9200 dilengkapi juga dengan kamera 8 megapiksel, kamera 1.9 megapiksel, dan baterai berkapasitas 3.200mAh.
Samsung Galaxy Mega 5.8
Samsung Galaxy Mega 5.8 I9150 merupakan smartphone raksasa yang hadir dengan layar sentuh berukuran 5.8 inci dengan resolusi sebesar 540 x 960 piksel dan kerapatan piksel 190 ppi. Samsung Galaxy Mega 5.8 I9150 menggunakan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean dengan tampilan TouchWiz UI. Samsung Galaxy Mega 5.8 I9150 ditenagai dengan prosesor dual core 1.4GHz dan RAM sebesar 1.5GB. Samsung Galaxy Mega 5.8 I9150 dilengkapi juga dengan kamera 8 megapiksel, kamera depan 1.9 megapiksel, memori internal 8GB plus **** microSD up to 64GB, dan baterai berkapasitas 2.600mAh.
Untuk harganya, Samsung Galaxy Mega 6.3 dibanderol dengan harga Rp5.499.000, sedangkan Galaxy Mega 5.8 dibanderol dengan harga Rp4.499.000.
Sumber
Mobile88
Lihat juga berita lainnya:
Seperti inikah bentuk dari Galaxy Note 3
Versi ekonomis dari iPhone
Penerus seri Optimus sudah dipersiapkan LG
Arab akan menjadi negara pertama yang menjual Blackberry Q5
Facebook berencana kerjasama dengan Samsung
Perangkat game mirip PSP hanya lebih murah
Pre Order Optimus G Pro telah dibuka
Benarkah iPhone 6 menjadi phablet pertama Apple
LiveMap menawarkan helm dengan sistem GPS