
Josep Maria Bartomeu selaku presiden Barcelona akhirnya melaporkan bahwa klubnya tidak akan mendatangkan Nolito ke Camp Nou.
Seperti diketahui, beberapa waktu lalu Barcelona dikabarkan akan merekrut Nolito dari Celta Vigo pada bursa transfer Januari ini. Namun, dalam sebuah wawancara dengan Cadena Ser, Bartomeu menepis kabar tersebut.
"Baru-baru ini banyak yang mengatakan Nolito akan bergabung di Barcelona. Tentu, kami punya batasan hutang dan kami tidak bisa melakukan perekrutan itu," jelas Bartomeu.
Namun, Bartomeu menolak untuk menutup aktivitas transfer pada musim dingin Januari yang mungkin saja dilakukan. Ketika ditanya mengenai peluang mendatangkan pemain baru, ia menjawab 'Kalian tidak akan pernah tahu'," ujarnya.
KLIK DISINI