
Dibanding dengan klub-klub besar lainnya seperti Manchester United, Liverpool, Arsenal, Manchester City bahkan Real Madrid dan Barcelona, Paris Saint German (PSG) tercatat sebagai klub olahraga yang paling banyak mendapat pundi-pundi uang dalam hal penerimaan upah di musim ini, Kamis (21/05/15).
Dilansir dari Daily Mail, PSG mendapat keuntungan 100.000 poundsterling atau setara dengan 5,3 juta poundsterling/tahunnya. Laporan ini berdasar pada data dari pendapatan global yang dirilis GSSS, sebuah lembaga yang diproduksi Sporting Intelligence yang bekerjasama dengan ESPN The Magazine.
Sebenarnya tidak mengherankan jika PSG menduduki peringkat pertama, pasalnya diawal musim, PSG sudah mendapat suntikan dana segar dari penguasa asal Qatar sebagai pemilik klub. Artinya dalam pembeliaan hak siar serta tiket penonton, kesemuanya masuk dalam neraca keuangan klub.
Klub liga Primer Inggris, Manchester City bertengger di urutan ke tiga di bawah Real Madrid, sementara tim inggris lainnya seperti Manchester United berada di urutan ke 6, Chelsea di urutan ke 8 dan Arsenal berada di urutan ke 10. Arsenal berada satu tingkat diatas klub baseball asal Amerika Serikat, New York Yankees.
Beberapa ekonom menyebut melonjaknya upah dari PSG musim ini juga tak leaps dari kucuran dana dari perdagangan minyak mentah yang dilakukan para pengusaha asal Timur Tengah.
Di antara 20 klub tertinggi penghasilan, sembilan diantaranya berasal tim sepak bola, sementara enam berasal dari bisbol Major League dan lima dari NBA, juga ada tim Brooklyn Nets, yang dimiliki oleh miliarder Rusia Mikhail Prokhorov.
Sumber