Resep donat Telo Khas Malang

iqbal7

New member

390761_2578245337544_1472666829_n.jpg


Bahan-bahan yang diperlukan:

Tepung terigu 3 gelas
Telo /ketela/ubi jalar, ukuran sedang (1/2 kilogram)
Ragi roti instant / 1 sendok teh full
Gula 3 sendok makan
Susu cair 1 sachet
Telur 1 butir
Garam 1/2 sendok teh
Margarin 1 sendok makan full

Tata Cara Membuat:

Telo (ubi rambat) dikupas kemudian dikukus sampai matang.
Setelah dingin, haluskan .
Campurkan telo yang sudah dihaluskan dengan tepung terigu, gula, ragi instant. Uleni hingga bahan-bahan tadi tercampur dengan rata.
Kocok telur dalam gelas, dan tambahkan susu cair serta sedikit air hingga menjadi 2/3 gelas.
Uleni adonan hingga tidak lengket ( kalis), lalu diamkan selama 10 menit.
Selanjutnya tambahkan margarin dan garam, uleni lagi sampai tercampur rata, diamkan kira - kira 15 menit.
Kemudian ambil sedikit adonan , buat jadi bulatan dan dipipihkan, jangan lupa lubangi bagian tengahnya
kemudian goreng dengan memakai api sedang hingga warnanya berubah kecoklatan .
Donat telo siap dihidangkan.

Jadi begitulah sobat - sobat cara praktis membuat donat telo khas kota malang, bagi anda yang berada jauh dari kota malang , dengan hadirnya resep ini sudah tentu anda pun dapat mencicipnya juga dengan membuat sendiri dirumah .

Sumber
 
Back
Top