
Dick Advocaat telah mengundurkan diri dari jabatan asisten pelatih timnas Belanda, hal ini dilakukannya karena menerima tawaran untuk melatih Fenerbahce selama satu musim.
KNVB resmi mengumumkan melalui laman resminya bahwa Advocaat mengundurkan diri sebagai asisten Danny Blind. Padahal, Advocaat baru menjalani tugasnya itu selama tiga bulan menemani Blind.
"Saya terkejut mendengar kabar ini karena saat berbicara dengan Advocaat, ia memberikan kesan bahwa dirinya siap untuk menerima tugas jangka panjang. Sungguh mengecewakan," ujar Blind.
"Namun, sekarang yang terpenting adalah fokus ke laga selanjutnya menghadapi Yunani dan Swedia. Kami harus bersiap untuk melawan tim-tim hebat," tutupnya.
KLIK DISINI