RI-Malaysia Sepakati Pemisahan Kerja Sama Operasi Kepolisian dari GBC Malindo

nurcahyo

New member
RI-Malaysia Sepakati Pemisahan Kerja Sama Operasi Kepolisian dari GBC Malindo

Kapanlagi.com - Indonesia dan Malaysia menyepakati kerja sama operasi kepolisian yang selama ini menjadi bagian dari tugas General Border Committee Malaysia-Indonesia (GBC Malindo) mulai 2007 akan dipisah menyusul pemisahan TNI/Polri.

Perihal kesepakatan itu mengemukakan dalam pertemuan Komite Tingkat Tinggi Malindo kedua yang dipimpin bersama panglima angkatan bersenjata kedua negara di Jakarta, Kamis.

Pertemuan itu menerima sejumlah laporan kelompok kerja GBC Malindo tentang hasil kerja sama kedua negara di bidang latihan, pertukaran informasi intelijen, operasi, pengamanan perbatasan, serta pencarian dan pertolongan (SAR).

Selain Panglima TNI Marsekal Djoko Suyanto, delegasi Indonesia diwakili para pejabat di lingkungan Mabes TNI, Departemen Luar Negeri, Departemen Dalam Negeri.

Delegasi Malaysia yang dipimpin Panglima Tentara Diraja Malaysia Laksamana Tan Sri Dato` Sri Mohd. Anwar bin Haji Mohd. Nur itu juga terdiri dari pejabat di lingkungan angkatan bersenjata, Deplu dan Depdagri.

Sebelumnya, Laksamana Tan Sri Dato` Sri Mohd. Anwar bin Haji Mohd. Nur menerima penyematan Bintang Yudha Dharma Utama RI atas jasa-jasanya memperkuat hubungan kedua negara.
 
Back
Top