Robot meeting machine

Administrator

Administrator
Pernahkah Anda melihat film Demolition Man? Cerita tentang satuan kepolisian beradab yang canggih, ketika meeting menggunakan robot yang dapat mewakili hadirin rapat tanpa harus hadir di ruang meeting.

Kini Anda dapat dapat mengalami peradaban dalam cerita tersebut. Anda bisa tetap berada di rumah dan mengikuti rapat dari jarak jauh karena Bob Christopher telah menciptakan robot bernama Anybots QB. Robot itu dapat mewakili pemiliknya dalam rapat-rapat penting dengan sistem telekonferensi yang canggih.

“QB merupakan perpanjangan tangan Anda. Robot ini mampu menghilangkan dinding penghalang antara manusia dan pekerjaan sehingga orang-orang dapat tetap hadir di ruang kantor tanpa harus berada di tempat tersebut,” tutur Christopher, Chief Operating Officer Anybots, perusahaan pembuat robot.

Christopher adalah mantan Chief Executive Officer (CEO) Ugobe yang memproduksi robot- robot dinosaurus bernama Pleo. Ugobe tutup tahun lalu karena mainan robot yang mirip makhluk hidup sebenarnya kurang diminati konsumen. Christopher lantas berinovasi dengan menciptakan robot-robot yang memudahkan orang-orang dalam menjalankan pekerjaan sehari-hari, termasuk QB.R

Robot ini mampu melihat sekeliling orang yang mengikuti rapat dan keliling kantor untuk mengawasi pekerjaan karyawan,” tutur Christopher.
Memang, QB memiliki mobilitas yang tinggi karena robot ini memiliki dua roda dikanan dan kiri sehingga dapat berjalan mengelilingi suatu tempat.

Robot ini juga dapat menggantikan pemiliknya yang berada di rumah atau lokasi lain, hanya dengan menggunakan situs web internet.
Robot ini juga mampu mengirimkan suara dan video penggunanya. Christopher yakin, kecanggihan dan kemudahan yang ditawarkan QB mampu menarik minat para pebisnis yang memiliki mobilitas tinggi dan tidak selalu hadir di kantor. Di mana pun pemiliknya berada, dia tetap mampu mengikuti rapat-rapat di kantornya dan mengawasi pegawainya, bahkan jika pemiliknya berada di benua atau negara lain.

“QB memiliki dua mata yang herbentuk seperti robot lucu bernama Pixar di film Wall-E. Kamera dan layar dipasang di dahi kepala robot sehingga bisa sejajar dengan tinggi mata orang-orang yang mengikuti rapat atau karyawan di kantor,” kata Christopher.

Wah, setiap mods ii mesti punya nih robot beginian, engga usah ym an lagi deh.


Sumber : sindo
 
Back
Top