johnsimatupang
New member

Roma memastikan finis di posisi dua setelah memetik kemenangan 2-1 atas Lazio dalam pertandingan yang berlangsung di Stadio Olimpico, Senin (25/5/2015).
Mereka finis di posisi runner-up saat Liga Italia masih menyisakan satu laga. Pelatih Giallorossi Rudi Garcia menyatakan waktu untuk berpesta dengan para pendukung sudah datang.
“Kami bersiap menghadapi laga ini dengan cara seperti ini, para pemain mempunyai sikap yang tepat dan mereka yang masuk dari bangku cadangan bisa bermain bagus”, kata Garcia.
“Sungguh luar biasa bahwa kami sudah mencapai misi kami dan sekarang kami bisa merayakannya dengan para pendukung. Sangat luar biasa karena kami tak membutuhkan laga terakhir”, tambahnya. Klik disini