Samsung SCH-B500, Ponsel Atau Kamera?

nurcahyo

New member
Samsung SCH-B500, Ponsel Atau Kamera?


KapanLagi.com - Handset produksi Negeri Ginseng, Korea, ini adalah termasuk salah satu produk yang inovatif. Betapa tidak? Ponsel berteknologi CDMA ini dilengkapi dengan kamera 7,7 pixel. Wow!

Melalui seri SCH B500, Samsung mengusung varian kamera digital yang berbalut ponsel, atau malah ponsel yang berbalut kamera?

Kualitas pengambilan gambar dengan menggunakan ponsel ini, sama bagusnya dengan kamera digital 'amatir' keluaran terbaru.

Fitur kameranya, selain mirip dengan kamera digital, juga memiliki optical zoom, sehingga memudahkan pengguna ponsel kamera ini membidik obyek dari berbagai posisi.


Kamera Berbalut Ponsel

Selain kamera, ponsel berbasis teknologi CDMA ini bisa juga menerima siaran televisi satelit berkat teknologi DMB (Digital Multimedia Broadcasting), yang telah tertanam di dalamnya.

Ponsel baru ini memang dikenalkan di Korea melalui operator SK Telecom. Boleh jadi produk ini mungkin tak akan masuk ke negara lain, karena seri sebelumnya, yakni SCH-V770, dengan kamera built-in 7,7 megapixels, juga hanya beredar di pasar lokal Korea Selatan saja.
 
Dalam hal seri ini belum pernah punya gan, dan sekarang sudah tiada kayaknya. Tentu sangat penting bagi para pemilik ponsel bisa ganti sesuai kondisi.
 
Back
Top