Sawi Asin Masak Taoco

andy_baex

New member
Bahan:

* 2 ikat sawi asin
* 5 butir bawang merah diiris
* 3 siung bawang putih diiris
* 3 cabe merah diiris serong
* 10 cabe rawit diiris halus
* laos, sere, daun jeruk(kalau ada)
* gula merah sedikit tauco 3 sendok makan

Cara Membuat:

1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukkan cabe merah dan rawit, laos, sereh dan daun jeruk, aduk sampai cabe layu.
2. Masukkan taoco dan gula (bila kurang asin bisa ditambah garam sedikit).
3. Tambahkan sedikit air dan masukkan sawi asin. Masak sampai air habis dan sawi matang.
4. Lebih enak bila di beri potongan daging tetelan yang sudah direbus empuk
 
Back
Top