gupy15
Mod
Jumat, 02/02/2007 14:55 WIB
Chelsea Putuskan Nasib Mourinho
Doni Wahyudi - detikSport
Sebulan ke belakang kondisi Chelsea bisa dibilang kurang harmonis.
Akibat perseteruannya dengan bos Roman Abramivich karena tak mendapat
uang belanja dan serangkaian hasil kurang memuaskan, Mourinho sempat
dikabarkan akan hengkang akhir musim ini.
Kabar tersebut diperparah saat muncul ancaman dari beberapa pemain
Chelsea dengan dimotori John Terry yang mengancam pergi jika pelatih
portugal itu benar-benar angkat kaki dari Stamford Bridge. Masalah
semakin mengemuka karena Abramovich disebut-sebut sudah menyiapkan
beberapa nama sebagai suksesor, mulai dari Guus Hiddink, Roberto
Mancini, sampai yang terakhir Marcello Lippi.
Tak mau isu tersebut makin berlarut-larut dan berujung rusaknya
hubungan harmonis di klub, petinggi Chelsea akhirnya mengeluarkan
klarifikasi soal nasib pelatih yang sudah dua tahun bermukim di London
itu. Keputusannya: Mourinho masih didukung.
"Seperti telah diutarakan sebelumnya, Jose Mourinho memiliki kontrak
hingga 2010, dia mendapat dukungan dari semua orang di Chelsea dan dia
sendiri mengaku kalau ingin melaksanakan kontrak tersebut," begitu
bunyi pernyataan resmi Chelsea seperti diberitakan <i>TheSun</i>, Jumat (2/2/2007).
Dalam pernyataannya tersebut Chelsea sekaligus melontarkan bantahannya
terhadap pernyataan Marcelo Lippi yang mengaku dirinya tengah dilirik
untuk menggusur Mourinho.
"Menyusul spekulasi media seputar posisi pelatih di Chelsea dan
komentar yang dibuat Marcello Lippi, pihak klub ingin meluruskan kalau
tak ada daftar kandidat untuk menggantikan Jose Mourinho," tambah
pernyataan tersebut.
Meski banyak yang menyebut performa Chelsea tak sebaik dua musim
sebelumnya, namun menilai Mourinho gagal musim ini jelas masih terlalu
dini. Dan petinggi Chelsea sepertinya juga berpikir demikian, soalnya
hingga kini John Terry dkk setidaknya masih punya empat kompetisi untuk
bisa dimenangi.
--------------------------------------------------------------
Terima kasih udah baca, terima kasih lagi kalo bersedia klik di bawah ini
indonesiaindonesia.com/forum/reputation.php?p=11396
Chelsea Putuskan Nasib Mourinho
Doni Wahyudi - detikSport
Sebulan ke belakang kondisi Chelsea bisa dibilang kurang harmonis.
Akibat perseteruannya dengan bos Roman Abramivich karena tak mendapat
uang belanja dan serangkaian hasil kurang memuaskan, Mourinho sempat
dikabarkan akan hengkang akhir musim ini.
Kabar tersebut diperparah saat muncul ancaman dari beberapa pemain
Chelsea dengan dimotori John Terry yang mengancam pergi jika pelatih
portugal itu benar-benar angkat kaki dari Stamford Bridge. Masalah
semakin mengemuka karena Abramovich disebut-sebut sudah menyiapkan
beberapa nama sebagai suksesor, mulai dari Guus Hiddink, Roberto
Mancini, sampai yang terakhir Marcello Lippi.
Tak mau isu tersebut makin berlarut-larut dan berujung rusaknya
hubungan harmonis di klub, petinggi Chelsea akhirnya mengeluarkan
klarifikasi soal nasib pelatih yang sudah dua tahun bermukim di London
itu. Keputusannya: Mourinho masih didukung.
"Seperti telah diutarakan sebelumnya, Jose Mourinho memiliki kontrak
hingga 2010, dia mendapat dukungan dari semua orang di Chelsea dan dia
sendiri mengaku kalau ingin melaksanakan kontrak tersebut," begitu
bunyi pernyataan resmi Chelsea seperti diberitakan <i>TheSun</i>, Jumat (2/2/2007).
Dalam pernyataannya tersebut Chelsea sekaligus melontarkan bantahannya
terhadap pernyataan Marcelo Lippi yang mengaku dirinya tengah dilirik
untuk menggusur Mourinho.
"Menyusul spekulasi media seputar posisi pelatih di Chelsea dan
komentar yang dibuat Marcello Lippi, pihak klub ingin meluruskan kalau
tak ada daftar kandidat untuk menggantikan Jose Mourinho," tambah
pernyataan tersebut.
Meski banyak yang menyebut performa Chelsea tak sebaik dua musim
sebelumnya, namun menilai Mourinho gagal musim ini jelas masih terlalu
dini. Dan petinggi Chelsea sepertinya juga berpikir demikian, soalnya
hingga kini John Terry dkk setidaknya masih punya empat kompetisi untuk
bisa dimenangi.
--------------------------------------------------------------
Terima kasih udah baca, terima kasih lagi kalo bersedia klik di bawah ini
indonesiaindonesia.com/forum/reputation.php?p=11396
Last edited: