Siti Nurbaya Kisah Nyata atau Hanya Mitos??

Re: siti nurbaya kisah nyata atau hanya mitos??

Tokoh dalam cerita sastra yang kemudian berkembang menjadi sebuah urban legend...
Walaupun "makam"nya ada di Gunung Padang, tapi sangat lemah sekali kalo disebutkan dengan pasti bahwa itu memang merupakan makam dari siti nurbaya...

Kenapa dikatakan lemah jika disebutkan bahwa Siti Nurbaya merupakan tokoh nyata?
Pertama, Makam yang ada tersebut baru "dinisankan" jauh dari waktu setting cerita Siti Nurbaya yang terjadi sekitar awal 1900-an (dalam cerita) ...
Kedua, mengenai budaya Minang pada saat itu, rasa2nya akan sulit diterima secara nalar dan tabu bahwa sebuah kisah nyata akan diungkapkan ke dalam sebuah cerita...
Ketiga, dengan setting tahun 1900-an tentu nggak akan terlalu sulit menelusuri keturunan langsung dari tokoh2 yang ada dalam cerita itu, tapi bukti yang paling kuat ini sama sekali nggak pernah ada...

So ... Siti Nurbaya hanyalah tokoh fiktif yang kemudian karena begitu populernya menjadikannya berkembang menjadi sebuah urban legend...



-dipi-
 
Back
Top