Takdir Surga dan Neraka...

ZakarRia

New member
Dalam hadist disebutkan,
bahwa manusia sudah ditentukan masuk surga ato neraka sebelum dia dilahirkan. Bahkan 50.000 tahun sebelum bumi dibuat tempat dan nama2 manusia penghuni surga ato neraka sudah terpasang...

Hmmm... benarkah demikian???
 
Dari Alquran :
Tiada suatu bencana pun yg menimpa dibumi dan tidak pula pada dirimu sendiri melainkan telah tertulis dalam kitab sebelum kami menciptakannya [QS Al hadid 22]

Dari Hadist :
1. Maka demi Allah, yg tiada Tuhan yg Haq disembah melainkan Dia, sesungguhnya seseorang diantara kamu beramal dengan amalan ahli surga sehingga tidak ada jarak antara dia dengan surga kecuali sehasta, namun telah terdahulu ketentuan (takdir) Tuhan atasnya, lalu ia mengerjakan perbuatan ahli neraka, maka ia masuk kedalamnya.
Dan sesungguhnya salah seorang diantaramu beramal dengan amalan ahli neraka sehingga tidak ada jarak antara dia dan neraka kecuali satu hasta, namun telah terdahulu ketentuan (Takdir) Tuhan atasnya, lalu ia beramal dng amalan ahli surga maka ia masuk kedalamnya [HR. Buchori dan Muslim]

2. Tidaklah salah seorang dari kamu melainkan telah dituliskan tempat duduknya, apakah ia termasuk penduduk neraka atau surga [HR. Buchori]

3. Allah telah menulis (di lauhu mahfuzh) segenap takdir makhluk 50.000tahun sebelum Ia menciptakan langit dan bumi [HR. Muslim]

4. Pernah suatu ketika Rassullulah keluar menemui kami membawa dua kitab (sebagai contoh). kemudian menunjuk kitab ditangan kanan, beliau berkata, kitab ini berasal dari Tuhan semesta alam yg membuat nama2 penduduk surga dilengkapi nama bapak dan nama kabilah mereka.
kemudian Allah mengumpulkan mereka menjadi satu (dalam kitab ini). Jumlah nama yg ada dalam kitab ini tidak akan bertambah ataupun berkurang selama lamanya. [HR Tarmidzi, hadist ini dishahihkan oleh Imam At Tarmidzi dan syaikh Al Albani]

Sumber :
1. 40 hadist shahih, Imam An nawawi, direktorat percetakan dan penerbitan dept. Agama Saudi Arabia
2. Al Aqidah Ath Thahawiyah, Imam Abu Jafar ath thahawi, Ta'liq oleh syaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin Baz, At Tibyan
3. Tauhid, Abdul Aziz bin Muhammad Alu Abdul Lathif. Dir Percetakan dan penerbitan Dept. Agama Saudi Arabia, 1422H
 
garis kehidupan kita semua sudah di atur... mungkin itu yang namanya takdir.. tapi bukankah takdir suatu kaum dapat dirubah jika mereka mau berusaha,,???
 
Takdir tidak dapat dirubah, tetapi kita tetap memohon pengampunannya.... siapa tau kita adalah salah satu penduduk surga, amin..
 
masa takdir ga dapat dirubah..??? kalo gitu kita pasrah aja dun.. kan udah ada takdir...:D
perassan gw pernah baca.. Allah akan merubah takdir suatu kaum kalo mereka mau berusaha...
 
Maka berkatalah seorang laki2 dari kaumnya, Tidakkah (dengan demikian) kita berserah diri saja, wahai rasulullah? Rasulullah SAW menjawab "Tidak tetapi berusahalah! karena masing2 dimudahkan kepada (ketentuan) penciptanya" [HR. Buchori]

Barang siapa tergolong bahagia/beruntung, maka ia akan mengerjakan amalan2 orang2 yg beruntung. dan barang siapa tergolong celaka maka dia akan melakukan amalan orang2 celaka [HR. Ali RA]

jadi kalo kita selalu menjalankan dan mengamalkan perintahNya, berarti kita adalah orang yg beruntung penghuni surga sesuai dng takdir kita...
 
Maka berkatalah seorang laki2 dari kaumnya, Tidakkah (dengan demikian) kita berserah diri saja, wahai rasulullah? Rasulullah SAW menjawab "Tidak tetapi berusahalah! karena masing2 dimudahkan kepada (ketentuan) penciptanya" [HR. Buchori]

Barang siapa tergolong bahagia/beruntung, maka ia akan mengerjakan amalan2 orang2 yg beruntung. dan barang siapa tergolong celaka maka dia akan melakukan amalan orang2 celaka [HR. Ali RA]

jadi kalo kita selalu menjalankan dan mengamalkan perintahNya, berarti kita adalah orang yg beruntung penghuni surga sesuai dng takdir kita...

SEBELUMNYA MINTA MAAF SAUDARA ZAKARIA,
SURGA BUKAN DITENTUKAN OLEH KITA, SURGA DITAKDIRKAN OLEHNYA. CUMAN KITA SEBAGAI MANUSIA BOLEH MEREKA-REKA AKAN HAL ITU. MAKLUM SOALNYA MANUSIA PUNYA AKAL PIKIRAN.
TAPI MUNGKIN SAYA KASIH MASUKAN, MENJALANKAN DAN MENGAMALKAN PERINTAHNYA ITU SAMPAI KITA MENUJU ALAM BARZAH. BELUM TENTU KITA MENGAMALKANNYA SECARA PENUH DIDUNIA KARENA KITA TAHU KITA ADALAH MANUSIA YANG LEMAH, KARENA HAL ITU SANGATLAH BERAT BAGI KITA. TAPI YANG PENTING ADALAH MENJALANKAN APA YANG DIPERINTAHNYA.
INGAT AMAL-AMALAN YANG DIKIRIM DI DUNIA MASIH BERLAKU UNTUK ORANG YANG ADA DI DALAM KUBUR.
JADI SURGA ITU YANG MENENTUKAN ADALAH DIA TAPI UNTUK MENUJU KESITU BISA MELALUI AMAL PERBUATAN KITA, TAPI AMAL YANG SEMPURNA KITA TIDAK TAHU KARNA KITA MANUSIA BIASA BUKAN SEPERTI NABI MUHAMMAD SAW. THANKS
 
Dalam hadist disebutkan,
bahwa manusia sudah ditentukan masuk surga ato neraka sebelum dia dilahirkan. Bahkan 50.000 tahun sebelum bumi dibuat tempat dan nama2 manusia penghuni surga ato neraka sudah terpasang...

Hmmm... benarkah demikian???


SAYA KATAKAN BENAR, TAPI INGAT TAKDIR ITU ADA BEBERAPA MACAM, ADA TAKDIR YANG MEMANG TIDAK BISA DIGANGGU GUGAT, ADA JUGA TAKDIR YANG BISA DIRUBAH OLEH KITA. DENGAN CARA APA, YANG JELAS DENGAN USAHA KITA MENGERJAKAN SEGALA PERINTAHNYA DAN JANGAN LUPA DENGAN DOA. MAKA TAKDIR ITU AKAN BISA DIRUBAH.
DIDALAM AL-QURAN DIKATAKAN: INNALLAHA LAA YUGHAYYIRU MABIQOUMIN HATTAA YUGHAYYIRUU MABI'ANFUSIHIM. KLO AYAT SALAH TOLONG MINTA MAAF, DILIHAT DULU DIAL-QURAN TAKUT SALAH, THANKS
 
ada takdir baik dan takdir buruk kan..??

kalo kita ga mau usaha mungkin kita akan mendapat takdir buruk.. tapi kalo kita berusaha untuk mendapatkan kebaikan, mungkin akan terjadi takdir baik..
 
takdir bisa diubah....
masa' qta baru lahir sudah di masuki neraka,
masa' masuk surga tapi qta sendiri bejat.

menurut gue:
surga dan neraka itu hanya lah hadiah dari ALLAH AWT,
atas apa yang qta lakukan selama hidup ini.
 
Back
Top