Tendangan Kungfu Cantona

askom

New member
_1995_Tendangan_Kungfu_Cantona-1204329484176041027_jpg.png

Hasil imbang 1-1 di kandang Crystal Palace pada 25 Januari 1995 menghadirkan cerita tambahan bagi Manchester United. Terutama melibatkan sang bintang kontroversial, Eric Cantona.
Ketika pertandingan berjalan 48 menit, skor kedua tim masih 0-0. Petaka terjadi ketika Cantona menendang Richard Shaw, defender Palace. Kartu merah pun dilayangkan wasit kepadanya.
Tak terima dengan putusan wasit, Cantona yang memang dikenal mudah emosi, mencari pelampiasan setelah meninggalkan lapangan. Dia melakukan tendangan ala kungfu yang mengenai suporter tuan rumah, Matthew Simmons - yang memang terus mencemooh Cantona.
Bintang asal Prancis itu pun terkena skorsing hingga musim 1994-95 berakhir. Dia pun harus menjalani kerja sosial selama 120 jam plus denda 10 ribu pounds. Adapun Simmons, dikurung selama satu hari penuh, denda 500 pounds, dan larangan menonton pertandingan di Inggris dan Wales selama setahun.
Ketiadaan Cantona berpengaruh signifikan kepada performa Man. United. Red Devils gagal mempertahankan gelar Premier League lantaran kalah satu poin dari Blackburn Rover

KLIK --- >> Videonya
 
Back
Top