Tentang Bisnis Roti dan Kue Rumahan

sinici

New member
Dengan kemampuan membuat roti dan kue yang baik, ketekunan, kreativitas, dan strategi, bukannya tak mungkin bisnis rumahan roti dan kue lama kelamaan menjadi besar dan sukses, modal untuk usaha rumahan kue dan roti paling pertama diperlukan yaitu dengan melengkapi peralatan mesin mixer roti serta alat memanggang yang memadai. Selain itu, perlu juga dipersiapkan bahan-bahan dasar pembuatan kue dan roti, melihat hal tersebut bisa disimpulkan bahwa peralatan dan bahan membuat roti dan kue sangat mudah didapat; bahkan beberapa ibu rumah tangga sudah melengkapi dapurnya dengan peralatan tersebut sehingga praktik membuat roti dan kue bisa langsung dilakukan.

bisnis-roti-dan-kue-rumahan.jpg

Membuka bisnis roti dan kue juga cocok bagi Anda dengan budget minim. cukup dengan ratusan ribu rupiah, anda bisa mencoba bisnis roti kecil-kecilan. Asalkan memiliki rasa yang enak, diproses dan dikemas secara higienis, roti dan kue anda bukannya tak mungkin akan cepat laku sehingga anda dapat segera memutar kembali laba untuk membuat roti dan kue yang lebih banyak lagi. Anda pun tak perlu pusing memikirkan lokasi berjualan. Tetangga dan kerabat dekat dapat menjadi target bisnis Anda. Begitu juga anda dapat menitipkan kue dan roti di warung-warung sekitar rumah Anda.

Bila anda berfikir tak bisa membuka usaha roti dan kue karena tak pandai memasak, anda salah besar. Sebenarnya dengan sedikit usaha dan kepercayaan diri, siapa pun dapat membuat kue dan roti yang lezat karena pada dasarnya membuat kue dan roti hanyalah mencampuradukkan bahan-bahan pembuat adonan lalu ikuti instruksi resep. bila perlu, lakukanlah beberapa kali eksperimen hingga anda konfiden roti dan kue anda lezat dan layak jual. Jangan lupa jaga kebersihan peralatan memasak dan proses pembuatan sehingga roti dan kue anda tak hanya lezat tetapi juga baik bagi pencernaan.

Kalau berbicara mengenai risiko, setiap bisnis memiliki risikonya masing-masing. Bisnis roti dan kue ini resikonya sangat kecil, terutama jika kuenya ialah kue-kue kering. Roti dan kue yang baik bisa dibiarkan hingga beberapa hari, sehingga Anda memiliki waktu beberapa hari buat menjualnya. Namun tetap saja perencanaan dan perhitungan yang baik utama diperlukan sebagai bentuk manajemen risiko.
 
Back
Top