Terlibat Suap, Wasit China Diancam Hukuman Mati

kaito_kids

New member
Beijing - China benar-benar serius dalam upaya menghapus kasus suap dan pengaturan pertandingan di kompetisi liganya. Untuk wasit yang terlibat, hukuman mati sudah menunggu.

Seperti diberitakan sebelumnya, kompetisi sepakbola China dihantam isu suap dan pengaturan pertandingan. Setidaknya sudah 20 orang yang terdiri dari pemain, pelatih, manajer tim, dan juga perangkat pertandingan ditangkap karena tuduhan tersebut.

Tercatat sudah tiga wasit ditangkap atas tuduhan yang sama. Yang cukup mengejutkan adalah ditahannya Lu Jun, wasit papan atas China yang sempat memimpin dua pertandingan di Piala Dunia 2002 silam.

Lu Jun sesungguhnya sudah pensiun sebagai wasit sejak 2005 lalu. Namun karena kepolisian mengaku memiliki bukti kuat atas keterlibatannya, hukuman berat sudah menanti wasit berlisensi FIFA tersebut.

Al Jazeera dan AS melaporkan kalau Jun, dan beberapa pihak lain yang dianggap terlibat, bisa terancam hukuman sangat berat. Tak tanggung-tanggung, si terdakwa bisa terancam hukuman mati, meski hukuman terendah adalah kurungan 10 tahun.

"Kami tak tahu hukuman apa yang akan mereka terima tapi kami bisa lihat kalau wasit-wasit ini berkontribusi terhadap pengaturan dan manipulasi pertandingan. Saya hanya bisa mengonfirmasi kalau Lu Jun, Zhou Weixin dan Huang Junjie (keseluruhannya adalah wasit) sudah ditahan, tapi polisi tak memberitahu detilnya," sahut Presiden Asosiasi Sepakbola China, Wei Di, di Reuters.

Pada tahun 2003, China menghukum Gong Jianping, wasit yang mengaku bahwa dirinya terlibat skandal pengaturan skor. Gong dikenai hukuman 10 tahun penjara. Namun 18 bulan berselang, ia ditemukan meninggal dunia di penjara.

sumber: detik.com
 
Bls: Terlibat Suap, Wasit China Diancam Hukuman Mati

Ketegasan di luar negeri patut jadi bahan pembelajaran di dunia Persepakbolaan kita.
 
Bls: Terlibat Suap, Wasit China Diancam Hukuman Mati

bagus,sihh,,,,
tapi seram jugaaaa,,,,
^^;

hyaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa!!!
ada kaitoooo!!!
hallo kaitooo,,,,
uuuuuuuuuuuuuuhhhh~
^0^
 
Bls: Terlibat Suap, Wasit China Diancam Hukuman Mati

Harus dicontoh di indonesia, tdk hanya sekedar patut dicontoh
 
Back
Top