Ternyata ada juga helm laundry

Administrator

Administrator
Biasanya, pengendara mengeluhkan helm yang kotor dan bau akibat keringat setelah berkendara. Tidak jarang, aroma tak sedap helm juga menempel di bagian rambut atau wajah. Helm yang sering dipakai, kebersihannya biasanya tidak bertahan lama, karena keringat, bercampur debu, dan kotoran larnnya terlebth jika dipakal harian, namun tak punya waktu atau tak tahu cara mencucinya.


“Hal itulah yang mengitharni kami, untuk membuka bisnis di bidang cuci helm ini, terlebih kesadaran masyarakat menggunakan helm SNI semakin tinggi,” ujar Business Development PT Global Master Helmet perusahaan pemegang merek Mr Helm-Cuci Helm, Hendriyani.


Berbeda dengan sistem cuci helm di tempat lain yang menggunakan sistem laundry, Mr Helm hadir di tempat parkir pusat pertokoan. Selain sebagai tempat penitipan yang aman dari tangan jahil pencuri, sambil berbelanja, konsumen bisa pulang dengan helm yang bersih dan wangi

“Kami menggunakan alat-alat cuci dan pengering berteknologi tinggi, dan sabun yang aman bagi kulit kepala,” jelas Hendhiyani.

Meskipun menggunakan alat yang canggih, Mr Helm juga memasang harga yang terjangkau, yakni Rp 15.000 untuk satu helm. Proses pencucian helm dilakukan dalam waktu sekitar 1 jam.

Mr Helm menggunakan cairan pembersih dengan teknologi NMT (Nano Molecular Technology) yang dapat membersihkan tuntas sampai sela-sela busa terdalam tanpa membahayakan kesehatan rambut dan kulit pengendara. Hendriyani menjelaskan. pihaknya sudah melakukan uji coba sebelum digunakan untuk konsumen. Pembersih tersebut dibuat khusus, sehingga wanginya juga khas dan tidak sama dengan tempat cuci helm lainnya.

Sedangkan pengering dengan mesin Modulate Drying Technology yang menggunakan sinar ultraviolet yang mampu membunuh kuman-kuman dalam helm. Selain dicuci dan dikeringkan, bagian helm luar juga dipoles hingga mengkilap.

Mr Helm juga mampu mengerjakan helm-helm yang bermerek dari impor sehingga tidak perlu khawatir busa maupun bahan pelapisnya rusak.

Sumber : Warkot
 
Back
Top