TIP Membuat Rambut Terlihat Lebih Tebal

Kalina

Moderator
RAMBUT tipis dan lepek, kondisi ini ingin dihindari wanita mana pun.
Sayangnya, kita tak bisa memilih. Ada yang secara genetik rambutnya tipis. Dalam beberapa kasus, ada yang mengalami penipisan seiring pertambahan usia. Memasuki usia 30-an, hormon juga dapat menyebabkan diameter batang rambut menipis dan folikel rambut aktif menurun.

Bagaimana pun, tak ada yang mau rambutnya terlihat tipis di usia 30-an, bukan? Untuk kasus yang serius -- seperti kebotakan di usia dini -- menemui ahli dermatologi menjadi solusi terbaik. Namun untuk kasus ringan, sebatas mengatasi rambut Anda yang tipis atau mulai terlihat jarang-jarang, Anda bisa mengakalinya agar terlihat lebih bervolume.

Bagaimana caranya?

*Pencucian rambut yang tepat
Untuk membuat rambut tipis terlihat lebih tebal, dimulai dari bagaimana Anda mencuci rambut. Dari berbagai jenis sampo, pilihlah sampo bervolume. Haruskah rambut tipis menggunakan kondisioner? Memang, kondisioner berfungsi melembapkan dan melemaskan rambut. Kebanyakan pemilik rambut tipis enggan menggunakan kondisioner, karena takut terlihat lepek. Namun sebaiknya Anda tetap menggunakannya, untuk menjaga kelembapan dan mudah mengatur rambut. Hanya perhatikan aplikasinya. Aplikasikan kondisioner sedikit saja, mengenai ujung-ujung rambut Anda.

*Serum atau vitamin
Sehabis keramas, keringkan dengan handuk perlahan. Gesekan yang kuat bukan tidak mungkin menyebabkan kerontokan. Setelah itu, masih dalam keadaan basah, gunakan serum atau vitamin pada batang rambut. Ini membantu menjaga kesehatan rambut dan membuat rambut menjuntai indah.

*Pengeringan
Untuk kasus rambut tipis, keringkan menggunakan hair dryer. Tekniknya, tundukkan kepala, biarkan rambut tergerai jatuh ke bawah. Lalu keringkan mulai dari bagian belakang kepala (dekat tengkuk) terlebih dahulu. Dengan bantuan sisir dan hair dryer, sisir perlahan ke arah bawah. Ketika dirasa hampir kering, tegakkan kembali kepala. Kemudian keringkan seluruhnya dengan sisir bulat.

*Aksen menambah volume rambut
Teknik yang Anda lakukan saat menyisir dan blow rambut dengan kepala tertunduk, membuat rambut mengembang. Kini, setelah blow kering, Anda bisa membuat rambut terlihat lebih mengembang dan tahan lama dengan rol rambut. Rol rambut dengan bahan velcro (jenis rol yang tinggal digulung, tanpa perlu penjepit lagi). Diamkan selama 10-15 menit. Lepas kembali rol. Kemudian rapikan dan tata sesuai gaya yang Anda inginkan, cukup dengan jari tangan Anda.

TABLOID BINTANG
 
Back
Top