Tips Bebas Sedih Ketika Sahabat Punya Pacar Baru

Kalina

Moderator
Sahabat adalah seseorang yang selalu mengisi hidup Anda baik suka maupun duka. Tetapi bila Anda adalah seorang wanita single dan sahabat Anda memiliki kekasih baru, bukan berarti Anda akan kesepian.

Mungkin Anda akan merasa ditinggalkan karena ia akan memiliki kehidupan baru dengan pasangannya. Tetapi ingat, bukan berarti dengan perubahan status tersebut, hubungan Anda jadi tidak harmonis dengannya.

Dengan status baru sahabat itu, bisa jadi Anda akan memiliki lebih banyak waktu untuk diri sendiri. Namun jangan sampai Anda kesepian. Sebaiknya lupakan rasa kesepian itu dan salurkan pada suatu yang positif. Simak tips berikut ini, yang dikutip dari sheknows untuk membuat hidup Anda lebih menarik:

1. Tantang diri Anda untuk aktivitas fisik yang baru seperti rajin berolahraga setiap pagi, ikut klub renang, klub fitness dan klub yoga. Anda pun dapat menambah koleksi baju olahraga yang fashionable.

2. Mulailah membuat blog. Blog adalah salah satu bentuk media sosial yang sangat mudah diakses dan telah menjadi populer karena memungkinan orang untuk berhubungan di dunia maya. Desainlah blog dengan menarik agar tidak monoton dan membuat orang ingin mengakses blog Anda.

3. Rencanakan liburan dengan teman yang sudah lama tidak Anda temui. Dengan cara ini selain dapat memiliki sahabat baru, Anda juga akan mendapatkan pengalaman liburan yang menyenangkan.

4. Bila sedang merasa jenuh pada siang hari, Anda bisa datang ke tempat hang out dan mencoba beberapa varian menu. Sesekali ajaklah sahabat Anda untuk makan siang bersama dan saling berbagi. Jangan merasa kesepian bila harus sendirian. Siapa tahu Anda bisa bertemu dengan pria yang menarik bukan?


Sumber : wolipop.com
 
Back
Top