Toyota Pasarkan Rumah Knock-down Tahan Gempa

acamitraca

New member
rumah-toyota-knock-down-sakura-regency-3-bekasi-anto-erawan-300x203.jpg


rumah-toyota-knock-down-sakura-regency-3-bekasi-anto-erawan
Tenar sebagai produsen otomotif di Tanah Air, Toyota melabarkan sayap bisnis di sektor properti.

Sebagai proyek perdana, Toyota Housing Indonesia meluncurkan rumah knock-down Toyota Housing Model House di perumahan Sakura Regency 3, Jatimulya, Bekasi, Jawa Barat.

Tak hanya dibuat dengan sistemknock-down, rumah dengan luas tanah 112 m² dan luas bangunan 132 m² yang dipasarkan dengan harga Rp1,6 miliar ini juga digadang tahan gempa.

“Kekuatannya bisa menahan gempa sekitar tujuh skala richter,” jelas Akihiro Hara, Presiden Direktur Toyota Housing Indonesia, saat pengenalan produk Toyota Housing Model House, hari ini (4/6).

Menurutnya, ada beberapa fitur utama dari rumah ini, pertama struktur dinding panel yang terikat dengan rangka baja. “Rangka baja ini sama dengan yang digunakan pada mobil Toyota,” katanya.
Kedua, lapisan ganda pada atap dan dinding luar untuk mencegah kebocoran. Ketiga, atap yang dilapisi insulasi dan loteng yang didesain dengan ventilasi.

“Selain itu, rumah ini dibangun hanya dalam waktu 12 minggu. Tiga minggu untuk membangun pondasi, empat minggu untuk membangun rumah, dan lima minggu untuk finishing,” urai Akihiro. “Pekerja yang digunakan pun hanya setengah dari rumah biasa.”

direksi - rumah toyota - knock down - sakura regency 3 - bekasi - anto erawan

Sementara itu, President Toyota Housing Corporation, Tadashi Yamashina menuturkan, di dalam kawasan Sakura Regency 3 yang memiliki total lahan 11,2 hektar, rumah yang dibuat Toyota ini berada di atas lahan 4,6 hektar.
“Kami akan membangun 114 unit rumah dengan investasi Rp35 miliar—di luar tanah,” jelasnya. “Tahun ini target penjualan mencapai 28 unit, dimana 12 unit direncanakan dapat diserahterimakan.”

Sumber: www.asuransirumah.org
 
Back
Top