Try Sutrisno Ingatkan Pemerintah Tidak Korbankan Harga Diri Bangsa

nurcahyo

New member
Try Sutrisno Ingatkan Pemerintah Tidak Korbankan Harga Diri Bangsa

Kapanlagi.com - Mantan Wapres Try Sutrisno mengingatkan Presiden Yudhoyono agar tidak mengorbankan harga diri dan kedaulatan bangsa dengan dalih meningkatkan hubungan diplomatik dengan negara manapun di dunia.

"Jangan ada sedikitpun dengan dalih meningkatkan hubungan kedua negara, kita menjadi bangsa yang mengorbankan harga diri dan jati diri sendiri, sehingga terasa tidak lagi memiliki kedaulatan," kata Try menjawab pers seusai mengikuti satu diskusi publik di Jakarta, Kamis (23/11).

Dikatakannya bahwa dengan negara manapun Indonesia harus setara, duduk sama rendah dan berdiri sama tinggi.

Apabila pemerintah bisa mewujudkan hal tersebut, menurut mantan Panglima TNI itu, maka artinya pemerintah bisa meluluskan aspirasi rakyat.

Lebih lanjut Try Sutrisno mengatakan bahwa pemerintahan sekarang ini dipilih langsung oleh rakyat Indonesia yang artinya kepercayaan rakyat benar-benar diamanatkan kepada pemimpin saat ini.

Karena itu, ia melanjutkan, kepercayaan rakyat tersebut harus dijadikan modal agar Indonesia gagah dalam berdiplomasi dengan pemerintah negara lain atau menjalin kerjasama.

Ditanya mengenai pertemuan dengan George W Bush, Try mengatakan bahwa dirinya tidak mau banyak berkomentar dan mempersilahkan pemerintah agar membaca saja fenomena yang ada dilapangan.

"Itu semuanya bisa dijadikan masukan oleh pemerintah. Nanti pemerintah bisa berkaca diri dan mengukur apa hasil dari kunjungannya selama ini keluar negeri. Lalu, apa ada hasilnya menerima kunjungan resiprokal ke Indonesia termasuk ada atau tidak hasil yang kongkrit untuk rakyat," katanya.

Kalau keberhasilan hanya ditingkat diplomasi saja, menurut dia, maka wajar apabila rakyat mengingatkan pemerintah agar tidak terbuai dengan gaya diplomasi total semacam itu.
 
Back
Top