askom
New member
Kekalahan 0-1 dari Blackburn Rovers membuat manajer Arsenal, Arsene Wenger, meradang. Usai tersingkir dari ajang Piala FA tersebut, Wenger menggelar pertemuan dadakan dengan skuad The Gunners di ruang ganti selama 45 menit demi menyelamatkan musim Arsenal.
Kini, dia pun siap untuk menyingkirkan sejumlah pemain yang dinilainya tak memliki kekuatan mentalitas dan kematangan yang cukup dalam menghadapi laga besar. Apalagi, manajer asal Prancis itu juga didukung dana 150 juta pounds untuk berbelanja pemain pada musim panas nanti.
Kiper Wojciech Szczesny, Abou Diaby, dan Gervinho adalah tiga nama yang paling berisiko disingkirkan oleh Wenger. Untuk nama pertama, Wenger dikabarkan sudah memiliki kandidat kuat untuk menggantikannya.
Dilansir The Mirror, saat ini Wenger tengah menyiapkan sejumlah nama pemain yang menjadi incarannya, seperti kiper Liverpool Pepe Reina, bek Marseille Nicola N'Koulou, midfielder Toulouse Etienne Capoue, dan penyerang Fiorentina Stevan Jovetic.
Dalam pembicaraan 45 menitnya di ruang ganti, Wenger juga telah memberikan sinyal kepada para pemain bahwa posisi mereka bisa jadi akan digantikan jika tak kunjung memperbaiki diri.
Keberangan Wenger ini bukan tanpa sebab. Sang manajer juga tak ingin posisinya berada dalam bahaya. Dia tak berharap menyudahi kontraknya sebelum berakhir pada 2014 mendatang.
INFO BOLA