Vanessa Angel Diciduk Polisi, Instagram Pacar Baru Jadi 'Santapan' Netizen

spirit

Mod
34869754-a9ec-4f9a-8036-a450dbf63e0d_43.jpeg

Vanessa Angel diciduk Polda Jawa Timur karena dugaan kasus prostitusi online. Instagram pacarnya, Bibi, pun jadi santapan maut netizen.

Vanessa dan Bibi baru pacaran beberapa bulan ini. Mereka sudah kerap memamerkan kemesraan dan pernah berendam bareng yang diunggah di Instagram.

Kini Vanessa Angel terkena kasus prostitusi yang membuat nama Bibi dikaitkan oleh warganet. Bibi ditanya bagaimana perasaannya mengetahui pacarnya diduga 'jual diri'.

"Kasian ya cowoknya masa ngebolehin ceweknya jual diri? Apa cowoknya gak tau ya," kata akun @loveval**nt.

"Gmn perasaan pacarnya ya ceweknya ternyata hmmm," timpal @juani**sarah.

"Kasian pacarnya ani2. Apa kata mama mu ganteng," sahut @engga**alfollowers.

Vanessa Angel masih diperiksa intensif di Polda Jawa Timur. Ratu FTV ini disebut polisi memasang tarif Rp 80 juta untuk sekali kencan.

Saat mengetahui Vanessa diamankan karena kasus itu, beberapa rekannya terkejut sekali. Sebelum berangkat ke Surabaya, Vanessa hanya memberitahu managernya bahwa dia memiliki job MC.


sumber

sumber
 
Dua Muncikari Spesialis Prostitusi Online Artis yang Diamankan dari Dua Jaringan

Dua muncikari yang diamankan terkait kasus prostitusi online ternyata dari dua jaringan yang berbeda. Kedua jaringan tersebut menyediakan layanan prostitusi artis.

"Jaringannya sendiri-sendiri. (spesialis) artis, model," ungkap Kasubdit V Cyber Crime AKBP Harissandi saat dikonfirmasi detikcom di Mapolda Jatim Jalan Ahmad Yani Surabaya, Minggu (6/1/2019).

Selain menyediakan layanan prostitusi artis, kedua muncikari tersebut juga menyediakan prostitusi non artis. Namun, Harissandi menambahkan untuk data lebih lengkapnya akan disampaikan Kapolda Jatim.

"Iya, selain artis. Besok disampaikan sama ini beliau Bapak Kapolda," lanjut Harissandi.

Sebelumnya, polisi menangkap seorang muncikari saat sedang menggerebek Vanessa Angel. Penangkapan muncikari tersebut di area hotel yang sama dengan Vanessa. Sementara itu, seorang muncikari lain datang menyusul pada malam hari di ruang pemeriksaan.



sumber
 
banyak meme seputar 80juta ini, hehe


sebelum vanessa angel, beberapa tahun lalu juga ada Nikita mirzani & Amel alvi yang diduga hal yang sama
yang Nikita mirzani mungkin tidak jadi datang prianya, tapi Nikitanya diperiksa bawa alat kontrasepsi
 
banyak meme seputar 80juta ini, hehe


sebelum vanessa angel, beberapa tahun lalu juga ada Nikita mirzani & Amel alvi yang diduga hal yang sama
yang Nikita mirzani mungkin tidak jadi datang prianya, tapi Nikitanya diperiksa bawa alat kontrasepsi

kebanyakan artis kayaknya kl ga nyambi ga akan nutupin gaya hidup mereka yg glamour. Sekali ngafe aja bisa habiskan puluhan juta rupiah
 
Mucikari Artis VA Punya 45 Nama Artis Lain Diduga Terlibat Prostitusi, Tarifnya Ada yang Rp 300 Juta

vanessa-angel-dan-avriellia-shaqqila.jpg

Pendalaman pemeriksaan terus dilakukan kepada 2 tersangka mucikari yakni TN dan ES, dalam kasus dugaan prostitusi online.

Kepada polisi, kedua tersangka mucikari mengaku tidak hanya melibatkan artis peran VA dalam aktivitasnya, namun juga mencatut 45 nama artis tanah air.

Kata Kapolda Jawa Timur, Irjen Luki Hermawan, kedua tersangka mucikari memiliki 45 nama jaringan artis tanah air lengkap dengan data pribadi dan fotonya.

"Ada 45 nama artis yang disediakan mucikari artis VA kemarin," katanya kepada wartawan, Senin (7/1/2019).

Selain ada 45 artis, tersangka juga mengantongi 100 nama model di tanah air.

"Harganya juga bervariasi tergantung tingkat kepopuleran sang artis. Harga termahal bisa Rp 100 juta hingga termurah Rp 25 juta," ujarnya.

Meski bertempat tinggal di ibu kota Jakarta, mucikari tersebut juga kerap memenuhi permintaan pelanggan di berbagai daerah.

"Bahkan bisa sampai ke luar negeri," terangnya.

Kata Luki, 2 mucikari memiliki peran khusus.

ES spesialis menyediakan perempuan kalangan artis, sementara TN khusus menyediakan perempuan kalangan model.

Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Luki Hermawan menyatakan ada 45 artis yang diduga terlibat dalam jaringan prostitusi artis terselubung.

"Ada 45 artis diduga terlibat prostitusi ini," ungkapnya di Mapolda Jatim, Senin (7/1/2019).

Luki juga mengatakan adapun tarif dari sederet artis dari posisi tersebut yakni sekitar mulai dari Rp 25 juta, Rp 80 juta Rp 100 juta hingga lebih dari Rp 300 juta.

"Dua artis sudah diperiksa yang lainnya kemungkinan menyusul untuk diperiksa," jelasnya.

Ditambahkannya, pihak kepolisian sudah menetapkan dua mucikari prostitusi artis yaitu Endang (37) dan Tantri (28) asal Jakarta Selatan.

Mucikari Tantri diduga mempunyai jaringan di kalangan artis dan tersangka Endang artis selebgram.

"Dua mucikasi resmi sebagai tersangka sudah ditahan," pungkasnya.

Tersangka TN dan ES ditangkap polisi setelah polisi mendeteksi praktik protitusi online yang melibatkan artis peran VA di Surabaya Sabtu akhir pekan lalu.

Selain artis VA, polisi juga mengamankan seorang model berinisial AS.

Tersangka ES diamankan saat penggerebekan Sabtu kemarin.

Sementara tersangka TN diamankan polisi di apartemen Bussura City Tower Alamanda Cipinang jam 6 sore kemarin.

TN terbukti menawarkan jasa prostitusi VA dan AS melalui media WhatsApp.

Sebelumnya Anggota Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Jatim menggerebek sebuah kamar hotel di Surabaya yang dijadikan ajang prostitusi online yang melibatkan selebritas pada Sabtu (5/1/2019) sekitar pukul 12. 30 WIB.

Ada dua artis cantik terciduk saat melayani tamu dalam kamar hotel.

Kedua artis tersebut berinisial VA dan AS, yang dikenal sebagai artis FTV.

Kasubdit V Siber Ditreskrimsus AKBP Harissandi menuturkan, tarif prostitusi artis terselubung tersebut hingga puluhan juta.

Tarif kencan artis VA (Vanessa Angel) mencapai Rp 80 juta.

Sedangkan, artis AS sekitar Rp 25 juta sekali kencan.

Dua artis Vanessa Angel (27) dan Avriellia Shaqqila sudah dipulangkan usai diperiksa selama 1x24 jam oleh penyidik Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Jatim.

Namun, kedua artis ibukota yang terkait kasus prostitusi artis ini tak sepenuhnya lolos dari jeratan hukum.

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera menjelaskan, status hukum kedua artis itu sebagai saksi bisa saja berubah menjadi tersangka jika yang bersangkutan terbukti memporoleh penghasilan secara rutin dari kejahatan asusila prostitusi artis.

Misalnya, yang bersangkutan secara rutin mendapat penghasilan rutin dari prostitusi, tidak dari model atau artis FTV, bisa diasumsikan melakukan kejahatan asusila prostitusi.

"Apabila nantinya ada temuan dari penyidik bahwa VA dan AS itu ternyata mendapatkan penghasilan dari kegiatan ini, saya tidak ingin mengatakan kegiatan itu ya, jadi tidak menutup kemungkinan kami tingkatkan bukan hanya sebagai saksi tapi tersangka," ungkapnya di Mapolda Jatim, Senin (7/1/2019).

Apakah ada pemeriksaan 40 artis lainnya yang bertarif Rp 300 juta diduga terlibat jaringan prostitusi terselubung?

Barung Mangera meminta agar tidak menganggu penyidikan terkait prostitusi artis ini.

Karena masih ada informasi yang tidak boleh disampaikan untuk kepentingan penyidikan.

"Kami perlu menjaga informasi ini supaya kasus terus berlanjut karena ada informasi yang dikecualikan yang tidak boleh diakses publik demi kepentingan penyelidikan," jelasnya.

Apakah pengguna jasa, yaitu pengusaha tajir yang menyewa layanan prostitusi artis juga akan dijerat hukuman?

Kabid Humas Polda Jatim memaparkan tidak ada regulasi dalam Undang-undang yang menjerat pengguna layanan prostitusi.

Kecuali, apabila pengguna memfasilitasi adanya prostitusi dan menerima fee dari jasa penghubung maka itu bisa dijerat ke ranah pidana.

Ditambahkannya, terkait penguna layanan esek-esek prostitusi artis Vanessa Angel yaitu pengusaha inisial R asal Surabaya sudah diperiksa.

"Sementara itu berkaitan kasus ini belum ada pengguna yang diproses ke ranah pidana," ujarnya.

Blokir Rekening

Penyidik Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Jatim bekerjasama dengan Perbankan dan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) memblokir rekening milik dua tersangka mucikari artis, Tantri (28) dan Endang (37).

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera memaparkan pemblokiran rekening tabungan milik mucikari itu sebagai upaya penyidikan untuk menelisik aliran dana dari masing-masing tersangka.

"Pemblokiran rekening sudah sesuai prosedur kami sudah berkoordinasi bersama pihak bank bersangkutan untuk mencari tahu aliran dana dari rekening tersebut," ungkapnya di Mapolda Jatim, Senin (7/1/2019).

Barung Mangera menjelaskan, pihaknya juga mengamankan sejumlah akun media sosial yang dikelola sang mucikari sebagai sarana mempromosikan prostitusi artis.

"Dua rekening mucikari diblokir tentu itu berlaku pada semuanya termasuk artis yang diduga terlibat prostitusi terselubung," terangnnya.

Ditambahkannya, menulusuri adanya aliran dana milik mucikari yang diduga dari kejahatan prostitusi artis.

"Pembayaran prostitusi ini 30 persen dibayar dimuka melalui tranfer jadi ada indikasi aliran dana di rekening," pungkasnya.



~tribun.com
 
Alasan Polisi Ungkap 6 Nama Artis Diduga Terlibat Prostitusi Online

fca94aa7-819d-4de3-9053-642e3b520134_169.jpeg

Setelah Vanessa Angel dan Avriellia Shaqqila, polisi kembali mengungkap beberapa nama artis yang diduga terlibat dalam prostitusi online artis. Ada enam artis yang diduga terlibat dalam kasus tersebut.

Polisi menyebut nama enam artis itu karena mereka akan dipanggil untuk dimintai keterangan. Surat penggilan sudah dilayangkan untuk pemanggilan pada minggu depan.

"Karena ini sudah kami panggil. Tadi menyampaikan Kapolda sudah memanggil 6 orang lagi, jadi surat panggilan ini sifatnya adalah memanggil seseorang dengan identitas seseorang, nama seseorang," kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera saat rilis di Mapolda Jatim Jalan Ahmad Yani Surabaya, Jumat (11/1/2019).

Barung mengatakan nama-nama ini akan dipanggil untuk dijadwalkan hadir pada minggu depan. Pemanggilan ini untuk melengkapi data pemeriksaan.

Baca juga: Polisi Ungkap Enam Nama Artis yang Diduga Terlibat Prostitusi Online

"Oleh karena itu Pak Kapolda menyampaikan bahwa nama-nama yang ada akan kami panggil minggu depan secara keseluruhan. Enam orang ini yang akan kami panggil dalam rangka melengkapi penyidikan yang kita lakukan," lanjut Barung.

Barung menyebut enam artis tersebut yakni dua mantan finalis Puteri Indonesia, dua artis sinetron di televisi swasta, hingga dua artis FTV yang juga menjadi foto model. Lalu, siapa nama enam artis tersebut?

"Ini yang pertama adalah ML itu Maulia Lestari. Kemudian BS itu Baby Shu. Fatya Ginanjarsari, kemudian Riri Febianti, Aldira Chena kemudian Tiara Permata Sari," papar Barung.

Polisi mengatakan akan memberi beberapa kesempatan. Jika dalam panggilan pertama tidak datang, pihaknya akan memanggil lagi, namun untuk yang ketiga kalinya, polisi tidak segan untuk menjemput paksa.

"Ini akan kami layangkan untuk minggu depan dan apabila nanti dia tidak datang, kami panggil lagi berikutnya, sampai dua kali. Kalau ndak datang lagi kita upaya paksa untuk membawa mereka," ujar Kapolda Jatim Irjen Luki Hermawan.

Luki mengatakan pemanggilan ini cukup penting. Karena para artis yang sementara masih menjadi saksi harus segera dihadirkan. Hal ini karena kesaksiannya dibutuhkan dalam melengkapi data-data penyidikan.

"Karena ini menyangkut untuk segera memperjelas jaringan daripada kasus prostitusi online ini," tandas Luki.




sumber
 
yang jadi pertanyaan banyak pihak soal Vanessa ini, udah jadi tersangka tapi kok ga ketauan siapa yg memesan dia ya. Si hidung belang itu? agak membingungkan juga. Dituduh melakukan prostitusi tapi yg laki2 pemesannya ga ketauan siapa
 
Back
Top