spirit
Mod
Seorang pria mencari teman TK nya yang lama tak berjumpa di Tiktok. Videonya pun viral di Tiktok.
Seorang pria bernama Sulthan membuat konten video Tiktok hingga akhirnya viral di Tiktok. Video tersebut sudah ditonton sebanyak 8,1 juta view sejak diupload dua hari lalu.
Dalam video tersebut ia mencari teman Taman Kanak-Kanak (TK) nya dulu yang hingga saat ini belum pernah bertemu lagi. Temannya tersebut bernama Nabila, keduanya pernah sama-sama sekolah di TK Pengayoman, Tangerang.
Ia berharap videonya tersebut bisa masuk FYP (foy your page) di Tiktok dan diketahui oleh Nabila yang dia cari. Sulthan memiliki kenangan manis bersama Nabila saat TK. Keduanya pernah berpasangan saat peringatan Hari Kartini di sekolahnya.
Bahkan ia menunjukan video keduanya saat bergandengan tangan di atas panggung saat parade baju nasional saat Hari Kartini. Dalam video jadulnya, terlihat Nabila yang berambut pendek mengenakan kebaya putih dan kain berwarna cokelat. Sementara dirambutnya ada bando bunga berwarna putih yang mempercantik penampilannya.
Ia terlihat berjalan di atas panggung dengan bergandeng tangan bersama Sulthan. Nampak sultan mengenakan celana jeans dan kemeja berwarna cokelat. Aksi mereka di atas panggung di saksikan oleh para orangtua murid dan guru-guru yang hadir di peringatan Hari Kartini.
"Buat Nabila teman TK gw dulu, TK Pengayoman Tangerang. Gua Sulthan yang gandeng lu di atas panggung pas hari Kartini. Semoga aja lu punya Tiktok dan masuk FYP lu. Semoga aja inget, nih gw ada videonya. Tiktok do your magic," kata Sulthan dalam keterangannya di video.
Video yang diunggah oleh akun Tiktok @sulthanarchie tersebut viral hingga mendapat 777.700 likes dan 27.900 komentar dari para netizen. Tak lama rupanya sosok yang dicari oleh Sulthan muncul, Nabila saat ini.
Nabila pun membuat video tanggapan terkait video Sulthan yang viral. Dalam videonya Nabila nampak malu. Kini Nabila yang dewasa sudah mengenakan hijab dan kacamata.
"Hai, ini Nabila yang dicari," kata Nabila.
Nabila mengaku masih ingat dengan Sulthan. Namun karena tak menemukan foto saat Hari Kartini, akhirnya Nabila menunjukan foto wisuda TK nya. Dalam foto itu, terlihat Nabila mengenakan hijab kuning dan toga berwarna hitam. Dalam foto yang sama terlihat juga foto Sulthan dengan warna toga yang sama.
Dalam foto tersebut tertera nama-nama siswa, nomor satu tertulis nama Sulthan, sementara pada nomor sembilan ada Nabila.
Para netizen pun sorak sorai karena akhirnya dua orang yang lama tak bertemu bisa kembali berjumpa dan dipertemukan di Tiktok.
~line.me