Visit Indonesia 2008, Upaya Mensejahterakan Rakyat Indonesia

Megha

New member
vi2008.jpg

(Erabaru.or.id) - Bertepatan dengan 100 tahun kebangkitan nasional Indonesia, pemerintah Indonesia telah menetapkan tahun 2008 sebagai tahun kunjungan ke Indonesia (Visit Indonesia Year 2008). Penyelenggaraan tahun kunjungan ke Indonesia yang berlangsung selama 1 tahun tersebut telah meng-agendakan ratusan kegiatan berskala internasional di 33 provinsi Indonesia. Disamping itu, ribuan kegiatan tradisional lokal juga siap menyambut kedatangan para wisatawan.

Menurut menteri kebudayaan dan pariwisata Indonesia, Jero Wacik, selain untuk memperkenalkan kebudayaan tradisional Indonesia yang beraneka ragam, tujuan tahun kunjungan ke Indonesia tahun 2008 juga untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan sektor wisata. Dengan datangnya wisatawan dalam negeri dan mancanegara, bersamaan pula akan menciptakan iklim usaha dan kerjasama yang bagus bagi masyarakat setempat.

Terkait dengan usaha ini (menarik kedatangan wisatawan sebagai upaya untuk mensejahterakan kehidupan rakyat Indonesia), pemerintah Indonesia telah menyiapkan dana sebesar 17,5 miliar rupiah atau sekitar 1,85 juta USD untuk mendukung sejumlah kegiatan serta untuk mempromosikan tahun kunjungan ke Indonesia tahun 2008 di dalam dan luar negeri. Untuk tahun 2008 ini, pemerintah Indonesia menargetkan kunjungan 7 juta wisatawan mancanegara ke Indonesia.

Mari Indonesia, dukung semangat VI 2008
good.gif
 
Yup, diawali dengan banjir besar di jalanan menuju airport soekarno hatta! Ain't that brillyant?
 
Ah~~ pemerintah ga' serius buat melaksanakan program "Visit Indonesia 2008"

Lihat aja banjir di tol menuju airport sukarno-hatta....... turis2nya pada risih kalo ngeliat kayak begitu...... niatnya pengen liburan, tahu2 malah disambut kyk begituan......

masalah macet juga tuh..... turis kan paling risih kalo ngeliat yg namanya macet..... waktu mereka kebuang cuman gara2 macet........

yah, menurut ane sih.... pemerintah kalo bener2 ingin mencanangkan program ini, ya harus ditanggapin serius........

apa mungkin "Visit Indonesia 2008", hanya sebuah aksi "perlawanan" atas program yg dilakukan malaysia, "Visit Malaysia 2007"?
 
halah cuman omongkosong ajeh,,...

paling uangnyah di pake buat koropsi lagi,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,
 
Back
Top