Wol's Rain ~ The Searching of Paradise

shisio

New member
logo.jpg

Wolf’s Rain adalah sebuah serial anime original yang diciptakan dan Penulis Keiko Nobumoto dan diproduksi oleh Bones Studio yang menceritakan tentang perjalanan 4 ekor serigala yang mencari “Rakuen” bersama wanita bunga. Animenya sendiri terdiri dari 26 episode yang diputar di FujiTV dan 4 episode OVA.


Ada sebuah legenda yang mengatakan bahwa ketika dunia musnah, maka “Rakuen” baru akan muncul. Tetapi hanya para serigala yang bisa mengetahui dimana “Rakuen” itu berada. Tetapi serigala telah punah sejak 200 tahun lalu. Tapi tak ada yang menyadari bahwa sebenarnya serigala ada dan mengambil bentuk sebagai manusia dan hidup berbaur bersama mereka.

Tsume adalah salah satu serigala yang hidup dengan mengambil bentuk sebagai manusia. Ia memimpin kelompok perampok yang merampas makanan dan senjata untuk kebutuhan mereka. ia akhirnya memutuskan untuk keluar dari kelompok tersebut, tapi malangnya ia malah dikhianati dan akhirnya dikejar-kejar sebagai buronan. Sementara itu, ada seekor serigala yang datang ke kota tersebut karena mencium aroma dari wanita bunga. Serigala itu percaya bahwa wanita bunga itu adalah kunci untuk menuju ke “Rakuen”. Tapi malangnya ia tertangkap. Disana ia bertemu dengan serigala lain yang mengambil bentuk sebagai manusia yang bernama Hige. Lewat bujukan Hige-lah maka serigala yang bernama Kiba itu akhirnya mengambil rupa sebagai manusia dan pergi dari tempat tersebut. Di tempat yang sama, Cheza, sang wanita bunga yang dijadikan bahan percobaan akhirnya terbangun setelah sekian lama karena mencium bau darah serigala (Kiba).

Di lain tempat, ada seekor serigala muda yang berusaha mencari makan, alih-alih mendapatkan makanan, ia malah diserang oleh sekelompok gagak di tempat sampah, sampai ada seorang gadis kecil yang memberikan makanan kepada serigala muda tersebut. Karena penasaran, ia mengubah bentuk menjadi manusia dan berteman dengan gadis cilik itu. Tapi karena ia melupakan hakekatnya sebagai serigala, Toboe malah membunuh burung merpati milik gadis itu. Ia akhirnya menangis dan kembali ke bentuk serigala.

Kiba yang mencium aroma Cheza pergi mencarinya ditemani oleh Hige . tapi malang Cheza diawasi oleh Cher Degre diculik oleh Lord Darcia III, maka Kiba, Hige, Tsume, Toboe (mereka berempat akhirnya bersama-sama pergi), pergi mencari wanita bunga tersebut, sementara itu, Cher juga pergi mencari Cheza dengan agenda yang berbeda. Hubb Lebowsky, si polisi juga pergi mencari Tsume sebagai buronan, dan seorang pemburu serigala Quent Yaiden juga pergi memburu keempat serigala itu bersama dengan anjingnya, Blue……

blog1.jpg

Kiba.
Kiba adalah jenis Serigala Tundra atau Serigala Artik. Berusaha mencari “Rakuen” dengan cara menemukan wanita bunga sebagai kunci untuk membuka “Rakuen”. Sangat memetingkan harga diri sebagai serigala sehingga tak mau mengambil rupa sebagai manusia. Tapi ia akhinya mengesampingkan hal tersebut sehingga ia bisa bertahan hidup. Kiba bergerak menurut instingnya, yang sayangnya sering membuatnya mengambil keputusan yang terburu-buru. Dari ceritanya, Kiba pernah merasakan berada di “Rakuen” sehingga ia ingin menemukan kembali hal tersebut


Tsume
Serigala abu-abu ini punya luka silang di dadanya. Kasar dan suka menyendiri. Ia bergabung dengan kelompok Kiba setelah kelompok yang dipimpinnya mengkhianatinya. Karena ketidakpercayaanya pada “Rakuen” sehingga ia membiarkan Kiba memimpin kelompok kecil ini. Seiring dengan perjalanan mereka lambat laun ia mempercayai Kiba sebagai pemimpinnya. Ia mulai menerima dan ingin tahu bagaimana keadaan dari “Rakuen” itu sendiri. Perlahan ia mulai menerima dan melindungi Toboe dan alasan ia pergi dengan kelompok kecil ini adalah membawa Toboe ke “Rakuen”


Hige
Hige adalah Serigala Mexico yang sangat easy-going, dan menikmati bentuknya sebagai manusia. Kesukaanya adalah makanan dan bercerita dengan para wanita. Dengan santainya ia mengikuti Kiba untuk mencari “Rakuen” tanpa banyak bertanya. Ia mengenakan kalung anjing, tapi ia malah tidak mengingat bagaimana ia mendapatkan kalung tersebut.


Toboe
Termuda dalam kelompok mereka, sehingga Serigala Merah ini dianggap masih muda oleh mereka. ia mengenakan gelang yang diberikan oleh tuannya. Karena kepolosannya, ia malah berteman dengan Tsume yang pertama kali bertemu sangat tidak menyukainya.


Cheza
Cheza sebenarnya adalah bahan percobaan yang dipakai untuk menyembuhkan kekasih dari Darcia yang menderita penyakit. Ia hanya membutuhkan matahari dan air untuk bertahan hidup. Setelah melarikan diri dari Darcia yang menculiknya dari Lab, ia memutuskan untuk bergabung dengan para serigala dalam perjalanan mereka. Cheza punya kemampuan untuk menyembuhkan para serigala dan membuat mereka tertidur dengan nyenyak. Hal ini juga ia lakukan kepada ke empat serigala tersebut.


Blue
Blue adalah setengah anjing dan serigala. Ia dipunggut Quent karena anaknya merengek ingin memelihara anjing. Ia mengikuti tuannya dalam memburu serigala. Karena pertemuan-nya dengan Cheza, yang menyadarkan bahwa ada darah serigala dalam dirinya, ia memutuskan meninggalkan Quent dan bergabung dengan para serigala. Dia akhirnya jatuh cinta kepada Hige.


Cerita animasi ini akhirnya diadaptasi dalam bentuk manga yang diterbitkan dalam dua tankoubon yang dirilis pada bulan Juli 2003 dan Mei 2005. Serial animasi ini ditayangkan mulai tanggal 6 Januari 2003 hingga 29 Juli 2003, dengan jumlah 26 episode. 4 episode OVA tidak ditayangkan ditelevisi. Ke empat episode OVA ini merupakan sebuah rangkuman dari keseluruhan episode anime ini.

Tidak berlebihan jika Shisio memuji anime ini (istilahnya adalah two thumbs up!), karena para kritikus juga memuji anime ini. Kelebihan anime ini adalah cerita yang tidak biasa, karena menceritakan tentang para serigala yang berinteraksi dengan para manusia. Disatu sisi kita melihat para serigala, sedangkan disisi lainnya kita melihat mereka sebagai manusia. Sebagai contohnya ketika mereka berjalan di salju, mereka berjalan sebagai manusia, tetapi jejak yang tertinggal adalah jejak serigala! Selain serita yang bagus, anime ini juga didukung oleh musik yang bagus. Tidak seperti anime lain yang memasang lagu yang baru atau sudah dirilis dari penyanyi dari top dari Jepang, anime ini malah memasang lagu yang diaransemen oleh Yoko Kano, dan dinyanyikan oleh Steve Conte, Maaya Sakamoto, Raj Ramayya, Ilaria Graziano, dan Joyce yang berasal dari Negara yang berbeda seperti Jepang, Polandia, Amerika Serikat, Italia, bahkan Brazil. Belum lagi penempatan music dalam setiap episode yang begitu pas dengan adegannya membuat music dari anime ini “berasa internasional”.

Nilai plus dari anime ini juga dari artwork dan desain karekter mereka. setiap serigala mempunyai karakteristik fisik yang berbeda, sehingga ketika mereka berubah ke manusia, karakter fisik mereka juga mengikuti sehingga kita bisa tahu bagaimana mereka baik dalam bentuk serigala maupun manusia.

Ada beberapa yang mengatakan bahwa anime ini sebaiknya dinikmati sebagai hiburan karena music dan gambarnya sangat memanjakan, karena ceritanya sangat bad ending, dimana walaupun Cheza sudah ada dan bulan berwarna merah, tapi “Rakuen” yang sudah ada di depan mata tidak bisa terbuka, dan para serigala, Hubb dan Cher, dan bahkan Quent (yang akhirnya bisa rujuk kembali) akhirnya mati mengenaskan!

Ketika Shisio menulis Thread ini, Shisio sudah sampai ke episode 9, dimana Blue akhirnya pergi meninggalkan Quent, setelah Quent memilih mengejar para serigala daripada mengobati Blue yang terluka karena dilukai oleh tentara yang trauma karena pernah dipukul (dicakar) oleh para serigala.


Overall, Shisio akhirnya memberikan penilaian bagi anime ini
Cerita : 80/100
Music : 90/100
Karakter : 90/100
Desain animasi : 80/100


Sumber :
Wolfs-rain.com
Berbagai macam sumber di google
Serial animasi wolf’s rain episode 1 – 26
OVA wolf’s rain episode 1 – 4


maaf, karena isi thread ini tidak terlalu memuaskan, karena ngebet ingin bikin thread baru! kalau isi artikel ini menarik, jangan lupa berikan reppunya!!
 
ha...ha...ha... jangan dibongkar disini dong. tapi walaupun gitu, untuk urusan musik, anime ini adalah nomor 1!
 
oh wolfs rain, ada komiknya tapi belum sempet baca-baca juga. vidio lagu animenya kayak gmana sih?

ah.... aku baru sadar kalau judul threadnya salah!!!!! harusnya Wolf's Rain, bukan Wol's rain!!!!!!!!!!!

anime ini ga ada video untuk lagunya, tapi musik yang mengiringi anime ini sungguh keren!!!
 
Back
Top