dimensi_data
New member
Review Kelebihan Kekurangan Spesifikasi Asus Zenfone 3 Deluxe ZS570KL dan Harga Terbaru Juni 2016 - Asus Zenfone 3 Deluxe ZS570KL. Asus tak hanya merilis satu tipe smartphone, namun mereka langsung merilis 3 tipe Zenfone 3 pada ajang Asus Komputex yang berlangsung di Taipe, Taiwan.
Nah, salah satu yang paling menarik untuk dibahas satu persatu kelebihan dan kekurangannya adalah Zenfone 3 Deluxe. Smartphone ini memiliki spesifikasi paling tinggi diantara Zenfone 3 yang lain, karena dilengkapi Ram berkapasitas 6GB dan mengadopsi chipset Qualcomm Snapdragon 820 yang tak perlu diragukan kehebatan dan kecepatannya.
Desain Mewah dengan Layar 5.7 inci Super AMOLED
Sama seperti seri Asus Zenfone 3 pertama, ponsell ini juga memiliki desain yang sangat mewah yang berbeda dengan seri Asus Zenfone 2 terdahulu. Pasalnya nampak jelas dari ukurannya yang lapang didukung oleh layar 5.7 inci, bahan dasar body ponsel menggunakan material metal untuk menambah kesan kokoh, layar dibagian depan makin terlihat lebar karena diapit bezel minimalis, secara tampilan tentu sangat mewah.
Layar Asus Zenfone 3 Deluxe ZS570KL menggunakan ukuran 5.7 inci berteknologi Super AMOLED yang sangat jernih, apalagi didukung oleh resolusi setara full HD 1080 x 1920 pixels dengan tingkat kerapatan pad alayar mencapai 386 ppi. Maka dipastikan layar akan terlihat sangat tajam dan jernih, mampu menampilkan setiap gambar dengan lebih detail. Antar muka terbaru dari Asus ZenUI 3.0 dipadukan dengan sistem operasi android Marshmallow v6.0.1 tentu akan makin ekslusif serta makin responsif.
Kamera
Kamera beresolusi 23 megapixel tersebut menggunakan sensor Sony IMX318 yang diklaim mampu melakukan fokus dengan cepat di hampir segala kondisi berkat penggunaan teknologi TriTech AF. Sementara untuk urusan selfie, ASUS juga telah membekalinya dengan kamera depan beresolusi 8 megapixel.
sELENGKAPNYA --> Sumber