Yang Menarik Dari Pakaian Seragam Sekolah Anak

DhanieKO

New member
Bagi anda yang masih dalam usia sekolah atau memiliki anak dalam usia sekolah, pasti setiap tahunnya anda akan direpotkan dengan pemilihan baju seragam yang cocok untuk anda atau anak anda. Pihak sekolah biasanya tidak menyediakan seragam untuk sekolahnya ini bagi para siswanya, kalaupun ada paling hanya berbentuk bahan dari seragam sekolah tersebut saja yang dibagikan kepada seluruh siswanya. Jadi, anda masih harus membuat baju seragam tersebut sendiri di rumah atau anda juga dapat mempercayakan pekerjaan seragam sekolah anda tersebut kepada penjahit yang ada di daerah anda tinggal. Modelnya juga pastilah berbeda antara sekolah yang satu dengan sekolah lainnya.

Baju seragam sekolah adalah salah satu baju yang harus dikenakan oleh para siswa agar tampil sama antara siswa yang berasal dari kalangan orang kaya ataupun siswa yang berasal dari kalangan menengah bawah. Penggunaan seragam sekolah ini sangat penting mengingat untuk menghilangkan perbedaan status sosial tersebut antara siswa satu dengan siswa lainnya. Modelnya yang berbeda-beda antara satu sekolah dengan sekolah lainnya ini juga membuat perbedaan yang semakin memperkaya koleksi baju seragam yang berasal dari berbagai sekolah. Namun tentu saja ada seragam sekolah yang telah diatur sesuai dengan ketentuan dari pemerintah yaitu atasan putih dan bawahan merah untuk siswa sekolah dasar, putih biru untuk siswa menengah pertama, atau putih abu-abu untuk siswa menengah atas.

Di Indonesia, seragam sekolah diwajibkan bagi setiap pelajar. Seragam sekolah yang dikenakan di setiap jenjang pendidikan adalah sebagai berikut:

· Siswa Sekolah Dasar (SD) mengenakan kemeja berwarna putih dan rok/celana berwarna merah

· Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) mengenakan rok/celana pendek berwarna biru laut dan kemeja lengan putih

· Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) mengenakan kemeja lengan pendek berwarna putih dan rok/celana panjang berwarna abu-abu.

Sekolah negeri di Indonesia menghargai kebebasan beragama. Sebagai contoh, siswi yang beragama Islam memiliki pilihan untuk mengenakan atasan lengan panjang, rok panjang, dan jilbab sebagai penutup kepala. Kebanyakan sekolah di Indonesia juga memiliki seragam batik, biasanya dipakai setiap hari Rabu atau Jumat. Jenis seragam ini umumnya berupa kemeja batik lengan pendek atau panjang, dipadukan dengan celana panjang untuk pria dan rok panjang atau pendek untuk wanita. Motif dan warna batik ditetapkan oleh sekolah yang bersangkutan. Sebagian sekolah di wilayah perkotaan juga mewajibkan pemakaian dasi bagi para pelajar. Seragam pramuka dikenakan di sebagian besar sekolah di Indonesia setidaknya sekali seminggu. Seragam ini berupa kemeja lengan panjang atau pendek berwarna coklat muda dan rok atau celana panjang berwarna coklat tua.


Apa Alasan Batik Dijadikan Seragam Di Sekolah ?

Apa alasan baju batik seragam sekolah dijadikan pakaian seragam oleh sekolah-sekolah yang ada di Indonesia ?. Mungkin saja itu adalah salah satu pertanyaan yang ada pada benak kebanyakan masyarakat di Indonesia. Selanjutnya, untuk diketahui, salah satu alasan digunakannya baju batik pada setiap sekolah yang ada tentu adalah untuk melestarikan batik itu sendiri sebagai budaya asli Indonesia. Selain itu, seperti kita tahu, beberapa tahun yang lalu, baju batik sendiri bahkan sempat diklaim oleh negara Malaysia sebagai budaya asli mereka. Maka daripada itulah, untuk menghindari klaim baju batik dari negara lainnya dan untuk mengenalkan batik sebagai budaya asli Indonesia kepada generasi muda, pemerintah Indonesia mengambil keputusan untuk mengaplikasikan baju batik untuk seragam sekolah pada tiap-tiap sekolah yang ada di Indonesia. Dan pada akhirnya, sebagai generasi muda di Indonesia, tentu kita harus melestarikan baju batik dan bangga terhadap batik itu sendiri sebagai budaya asli Indonesia. Bukankah begitu ?


Alasan Mengapa Harus menggunakan seragam untuk sekolah

· Meningkatkan kualitas belajar

Dari sudut pandang pendidikan, sosiolog berpendapat bahwa ketika siswa diperbolehkan memakai pakaian pilihan mereka sendiri, mereka menghabiskan waktu dalam memilih pakaian yang akan membuat mereka sukses di sekolah, terutama dengan lawan jenis. Ini dapat memiliki dampak negatif terhadap pendidikan dan nilai-nilai mereka dapat jatuh. Jadi dengan membuat seragam wajib akan dapat menciptakan suasana belajar yang lebih baik.

· Identitas sekolah

Selain seragam reguler, sekolah juga mempunyai seragam khusus sebagai identitas sekolah. Hal ini sangat berguna saat mengikuti sebuah kompetisi atau perlombaan. Masing-masing sekolah mempunyai identitas khusus melalui seragam mereka. Hal ini juga mempermudah juri dalam menilai karena seragamnya yang berbeda-beda.

· Menyiapkan kehidupan professional

Mengenakan seragam sekolah mempersiapkan siswa untuk hidup di masa depan. Kemungkinannya adalah bahwa ketika bekerja di organisasi sebagai orang dewasa, siswa akan diharapkan untuk bekerja dengan pakaian formal. Akan lebih mudah bagi mereka untuk membuat transisi ini jika mereka sudah terbiasa memakai seragam formal di sekolah.

· Menghindari kekerasan dan menanamkan loyalitas

Alasan lain adalah membantu dalam menghindari kekerasan. Penelitian telah menunjukkan bahwa siswa akhirnya membentuk geng di sekolah dan mulai mengenakan warna pakaian yang sama untuk mengidentifikasi anggota geng mereka. Geng seperti itu sering menargetkan siswa yang mungkin milik kelompok sosial ekonomi tertentu. Semua ini akan cukup mengurangi jika siswa mengenakan seragam sekolah dan mengidentifikasi diri mereka sebagai satu kesatuan. Hal ini diyakini bahwa mengenakan seragam sekolah menciptakan rasa kebersamaan, rasa loyalitas di antara siswa untuk sekolah mereka.

· Penilaian kedisiplinan

Sekolah memang tempat untuk menguji seberapa disiplin seseorang. Salah satu penilainnya adalah melalui seragam yang dikenakan. Biasanya, seragam ini terdiri dari banyak elemen seperti ikat pinggang, topi, model baju, sepatu, kaus kaki, dan badge pada baju. Dengan melihat kelengkapan seragam, seorang bisa terlihat sifat kedisiplinannya.

· Mengurangi pengeluaran keuangan

Memakai seragam sekolah adalah menguntungkan bagi orang tua juga. Orang tua harus menghabiskan hanya pada seragam sekolah dan tidak memerlukan biaya banyak. Namun, jika mereka harus membeli pakaian untuk anak-anak mereka yang memenuhi kriteria fashion terbaru (kebanyakan anak akan bersikeras itu), mereka harus mengeluarkan banyak uang. Maka beban keuangan dapat diatasi dengan membuat seragam wajib sekolah.

Tips Merawat Seragam Sekolah


Berikut ini merupakan tips ringan merawat baju sekolah supaya tahan lama:

· Menggantung baju

Baju sekolah yang sudah dikenakan digantung pada cantolan (gantungan) baju. Tempatkan pada yang terkena angin. Tujuannya agar baju tidak semrawut. Selain itu juga mencegah kelembababan yang memungkinkan timbulnya bintik-bintik hitam pada baju terutama pada ketiak dan punggung.

· Mencuci baju

Jika baju mulai kotor segeralah cuci dengan sedikit sabun cuci. Kemudian bilas dengan air yang cukup sehingga rasa dan bau sabun hilang. Bila tidak menggunakan mesin cuci, gunakanlah bros kain yang lembut.

· Menjemur baju.

Jemurlah baju di tempat yang tidak terkena cahaya matahari langsung. Atau lebih tepatnya, gantung baju yang sudah dicuci di tempat teduh namun cukup angin. Baju usahakan dianginkan saja agar tidak cepat lapuk dan terlihat terlalu kusam.

· Menyetrika baju

Jika mempunyai setrika kuningan, menggunakan bara dari tempurung kelapa, sebaiknya gunakan setrika ini. Baju akan harum secara alami. Jika menggunakan setrika listrik, gunakan pada suhu sedang. Menyetrika baju sekolah saat setrika bersuhu sangat tinggi akan mempercepat tipis dan lapuk baju sekolah.


Sumber : http://bajumurahonline2015.tumblr.com/post/151368045485/pakaian-seragam-sekolah-untuk-anak-anda
 
anak zaman sekrng ma . baju seragam sekolah di jadikan baju main sehari'' . bedah dengan zaman aku dlu . dlu aku pulang skolah gnti bju trus bru main . skrg ga . baju sekolah dijadikan baju main
 
anak zaman sekrng ma . baju seragam sekolah di jadikan baju main sehari'' . bedah dengan zaman aku dlu . dlu aku pulang skolah gnti bju trus bru main . skrg ga . baju sekolah dijadikan baju main

bener banget gan, malah disuruh salin dulu sama ibu terus baru boleh main, wkwkwkwk
 
Back
Top