jakartawebhosting.com
New member
Nubia yang menjadi brand di bawah ZTE baru saja memperkenalkan dua smartphone terbarunya. Termasuk salah satunya adalah smartphone flagship yang dipanggil dengan nama Nubia Z17S.
Fitur-Fitur yang Ditawarkan Nubia Z17S
Nubia Z17S merupakan smartphone flagship yang hadir dengan layar sentuh kekinian. Saat ini sedang tren smartphone yang hadir dengan layar yang memiliki rasio 18:9, begitu juga dengan smartphone ini yang mengikuti tren tersebut. Layarnya ini sendiri menggunakan panel LTPS yan memiliki ukuran sebesar 5.73 inci, resolusi sebesar 2040 x 1080 piksel, 96% NTSC color gamut dan dilapis dengan Gorilla Glass untuk perlindungan.
Nubia Z17S berjalan dengan menggunakan sistem operasi Android 7.1.1 Nougat dengan tampilan Nubia UI 5.1. Sementara untuk mendukung kinerjanya, smartphone ini mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 835 yang juga digunakan oleh banyak smartphone flagship lainnya. Chipset ini didukung dengan prosesor 10nm octa-core up to 2.45GHz dan dilengkap dengan GPU Adreno 540.
Pada sektor kamera, Nubia Z17S juga mengikuti trend saat ini yaitu dual kamera. Pada bagian belakangnya dipersenjatai dengan dual kamera 12 megapiksel (dengan sensor Sony IMX362, 1.4um pixel size, aperture f/1.8) + 23 megapiksel (dengan sensor Sony IMX318, aperture f/2.0 dan lensa wide-angle 76,9-derajat).
Nubia Z17S dilengkapi dengan fitur-fitur lainnya seperti sensor sidik jari, TAS2555 smart Amplifier, 7.1 channel DTS audio, 4G LTE, WiFi 802.11ac dual-band (2×2 MU-MIMO ), Bluetooth 4.1, GPS/GLONASS/Beidou, NFC, USB Type-C, dan dibekali baterai 3100mAh battery dengan fast charging.
Smartphone ini ditawarkan dalam beberapa versi seperti:
- Versi RAM LPDDR4X 6GB / internal UFS 2.1 64GB dibanderol dengan harga 2.999 Yuan atau sekitar Rp6,1 jutaan.
- Versi RAM LPDDR4X 8GB / internal UFS 2.1 128GB dibanderol dengan harga 3.999 Yuan atau sekitar Rp8,2 jutaan.
Sumber