Ayam Panggang Bumbu Oregano

andy_baex

New member
Ayam panggang khas dari timur tengah ini bercitarasa asam segar itu semua karena direndam dengan menggunakan lemon dan za'tar(oregano) sedap dinikmati bersama nasi panas...

Bahan:
- 1 ekor ayam ukuran 1-1,4 kg
Bumbu:
- 11/2 sdm oregano bubuk
- 2 buah lemon peras ambil airnya(bisa diganti dengan jeruk nipis bila tidak ada)
- 2 sdm bawang putih yang telah dihaluskan
- 1 sdm jahe yang telah dihaluskan
- 1 sdm mentega,cairkan
- 1 sdm garam
- 1 bungkus royco/penyedap rasa
Cara membuatnya :
- aduk rata semua bumbu diatas , rendam atau lumuri ayam dengan bahan bumbu perendam tersebut.Simpan dalam lemari es selama satu malam agar bumbu meresap.
- Panggang dalam api sedang selama 30-45 menit atau sampai matang.Sedap dimakan bersama nasi dan sambal botolan atau juga sambal terasi.
 
Back
Top