alventa
New member
GU hari ini sepertinya mau naek dulu apa ya gan,,?
bear bull bull,,
Turun dahsyat gan, 1.5481. Next analisis...
GBPUSD Kamis, 22 September 2011. Penurunan panjang pada perdagangan Hari Rabu kemarin mengantarkan GBPUSD terjun sampai di titik 1.5481. Penurunan sudah dimulai sejak sesi London dan mencapai titik low pada sesi US. Support kemarin berhasil tembus dengan sempurna, dan market ditutup di harga 1.5494. Hari ini dibuka pada 1.5495, kemungkinan koreksi akan terjadi di sesi Asia ini. Untuk acuan trading hari ini adalah resistance pertama di 1.5575 dan resistance kedua 1.5645. Support pertama di 1.5475 dan support kedua di 1.5405. Pivot area berada di 1.5510, jika market bergerak naik / koreksi maka buy on market dengan target resistance pertama dan kemudian kedua. Jika skenario ini terjadi, maka kemungkinan akan reversal turun kembali. Kemudian jika market terus melakukan penurunan, maka sell on market dengan target support pertama dan kedua. Gunakan area pivot sebagai titik stop loss dan diberikan kelonggaran beberapa points. Dan untuk scalping, sell on high masih menjadi pilihan dengan target dan stop level pendek. Disiplin dan tidak mudah emosi adalah kunci keberhasilan trading, maka jaga ketenangan anda. Salam profit.
=====================================
Based on Daily and Hourly Chart InstaTrader4
=====================================