Ihyabond009
New member

Umroh adalah salah satu kegiatan ibadah yang paling dicari-cari oleh umat muslim. Akan tetapi, untuk melakukannya anda harus teliti dalam memilih agen travel umroh yang bisa dipercaya, agar bisa melaksanakan ibadah Umroh di tahun 2016 ini tanpa gangguan dan halangan apapun.
Baca Juga: Inilah 6 Tips Agar Tidak Tersesat di Tanah Suci
Lalu, bagaimana cara kita memilih agen travel umroh yang tepat?
1. Perhatikan kelengkapan surat ijin agen travel
Agen travel umroh yang baik dan bisa dipercaya pastinya memiliki surat ijin resmi dari kemenag. Anda bisa mengunjungi website resmi milik Kementrian Agama, dan cantumkan nama agen travel yang ingin anda cek kelengkapannya.
Jika belum tercantum, berarti agen travel umroh tersebut belum mengantongi ijin dari Kemenag.
2. Periksa ketercantuman jadwal keberangkatan
Agen travel yang terpercaya pastinya mencantumkan jadwal keberangkatan yang pasti dan tidak cenderung menunda-nunda keberangkatan jamaahnya. Jadi Anda bisa melihat seberapa besar komitmen mereka dengan Anda sebagai calon pelanggan.
3. Cermati harga yang ditawarkan
Perhatikan dan sempatkan diri Anda untuk mencatat berapa harga di setiap paketnya, dan jangan lupa siapkan pula budget yang cukup -- siapa tahu nanti tiba-tiba anda berada dalam keadaan yang darurat.
Jangan terperdaya dan menjadikan harga murah sebagai satu-satunya acuan, karena apabila anda memilih agen perjalanan yang tidak terpercaya maka bisa jadi anda akan mendapatkan pelayanan yang kurang memuaskan — dan bahkan menipu.
Semoga artikel bermanfaat bagi anda yang ingin mendapatkan agen travel umroh yang bisa dipercaya. Sampai jumpa di kesempatan berikutnya!
Sumber: Labina Group Tour & Travel