FA Siap Untuk Gunakan Teknologi Goal Line

udienz

New member
FA siap menggunakan teknologi baru dalam pertandingan sepak bola di Liga Inggris. Sekretariat umum FA, Alex Home menyatakan jika musim depan Liga Inggris akan menggunakan teknologi goal-line. Saat ini FIFA sedang menguji sembilan sistem yang berbeda dan akan diumumkan pada Juli 2012. Goal-line sendiri merupakan teknologi untuk mengetahui apakah bola benar-benar melewati garis gawang atau tidak. Hal ini akan sangat membantu wasit untuk mengambil keputusan.

Pelatih Arsenal, Arsene Wenger menyambut baik adanya teknologi goal-line pertandingan sepakbola. Wenger berharap teknologi tersebut harus digunakan lebih dari hanya untuk memutuskan apakah bola melewati garis.

Arsene Wenger juga beranggapan jika menggunakan teknologi tidak akan merusak alur pertandingan.

"Ini adalah lebih baik daripada memiliki orang yang berbicara dua menit dengan wasit selama pertandingan yang mengatakan itu offside, atau pemain lain mengatakan dia diving di area kotak penalti dan memilih protes ke wasit," ujar Wenger.


Video2 Highlights Selengkapnya/Skor Dpt diLhat/Klik di Link bawah ini Gan...!!!
 
Back
Top