Harga Telur dan Daging Melonjak

jainudin

New member
PASAR MINGGU - Menyusul kenaikan harga bahan bakar minyak

(BBM) bersubsidi berdampak pada naiknya harga sayurmayur,

telur, dan daging dalam beberapa hari belakangan.
Pantauan yang dilakukan di beberapa pasar di wilayah

Jabodetabek menunjukkan kenaikan harga pada komoditas

tersebut. Seperti yang terpantau di pasar tradisional Pasar

Minggu, Jakarta Selatan. pada Selasa (25/6).
Harga telur naik dari Rp 18.000 menjadi Rp 20 ribu per

kilogram (kg). harga minyak goreng curah Rp 9.000 menjadi Rp

12 ribu per liter. Sedangkan. harga gula pasir naik dan Rp

12.000 menjadi Rp 14.000 per kg.
Beras pandanwangi mengalami kenaikan. sebelumnya Rp 9.500

menjadi Rp 10 ribu per kg. Kenaikan signifikan terlihat pada

harga daging lokal yang kini kembali lagi di harga di Rp 100

ribu per kg.
“Masuk bulan Ramadhan bisa naik lagi,” kata Indra, salah satu

pedagang daging. Kenaikan harga juga terjadi pada daging ayam

kampung ukuran kecil dan Rp 18 ribu menjadi Rp 24 ribu per

ekor. Sedangkan, ayam kampung berukuran besar naik dari Rp 30

ribu menjadi Rp 36 ribu per ekor.
Tidak hanya harga sembako dan dagang, harga cabai dan sayur

juga meningkat. Cabai rawit menjadi komoditas yang paling

dicari oleh konsumen. Harga cabai rawit yang sebelumnya Rp 35

ribu naik menjadi Rp 40 ribu per kg, sedangkan cabai kecil

yang sebelumnya

dijual seharga Rp 32 ribu kini menjadi Rp 35 ribu per kg.
Kenaikan harga juga terpantau di Pasar Kemiri Muka, Depok,

Jawa Barat. Harga telur ayam di tingkat eceran mencapai Rp 20

ribu per kg. “Kenaikan harga telur sudah lima hari,” ujar

Rudi, salah satu pedagang. Menurutnya naiknya harga cabai

sudah terjadi Sebelum harga BBM naik.
Namun, kenaikan harga sayurmayur tak berdampak pada harga

buah, khususnya buah impor asal Cina. Di Pasar Petojo Tim,

Jakarta Pusat, harga apel asal Cina malah tercatat mengalami

penurunan. Salah satu pedagang buah, Asiamah. mengatakan,

saat ini harga Apel Cuma dijual Rp 25 ribu kg dan Rp 40 ribu

per kg.
• ed: wulan tunjung palupi




Sumber : republika/tangsel pos
 
Back
Top