Honda New Supra X 125 Helm In Diluncurkan

Dipi76

New member
supra-x-125-helm-in.jpg

ASTRA Honda Motor (AHM) meluncurkan produk terbarunya, Honda New Supra X 125 Helm In. Motor ini diklaim irit, dengan satu liter bensin dapat menempuh jarak 51,2 Km. Tangkinya pun besar, dapat memuat 5,6 liter bensin.

Selain itu juga, motor anyar ini memiliki bagasi besar yang mampu menampung sebuah helm full face, atau barang yang jumlahnya cukup banyak.

“Konsep bagasi luas, biasanya di motor skutik, bukan bebek, dan di Jepang sendiri sudah menjadi standar. Maka, kahadiran Supra X yang berbagasi luas, dengan kapasitas 19,5 liter merupakan hal yang pertama kali di Indonesia,”ujar Presiden Direktur AHM, Yusuke Hori, saat peluncuran New Supra X 125 Helm In.

New Supra X 125 Hel ini mengusung mesin yang sama dengan model Honda Supra X 125 sebelumnya yakni 124,8 CC 4 langkah, SOHC, berpendingin udara. Dengan kemampuan tempuh 51,2 Km per liter dan kapasitas tangki 5,6 liter, maka sekali pengisian bensin motor ini dapat menempuh 287 Km. Jadi, dengan sekali pengisian bahan bakar, sudah dapat menumpuh jarak Jakarta-Bandung.

Honda Supra X 125 Helm In dipasarkan dengan harga Rp 15,6 juta (on the road Jakarta) dalam 4 pilihan warna yakni Legacy Green, Royal Blue, Luxurious Gray, serta Majestic Red. Disainnya terlihat sporty dan elegan yang dipadu kemewahan.

Vice Exekutif President PT AHM Johannes Loman mengatakan Honda Supra X memiliki brand yang cukup kuat. Merek itu telah menemani masyarakat Indonesia selama 14 tahun sejak pertama kali diperkenalkannya pada 1997 lalu melalui model Honda Supra yang bermesin 100 CC.

“Saat ini Honda Supra telah mendominasi pasar motor Indonesia, khususnya untuk bebek segmen atas dengan jumlah pemakai lebih dari 11 juta orang,”jelasnya.

Ia mengatakan masyarakat telah mengenai Supra X 125 sebagai motor yang bertenaga,hemat bahan bakr dan ramah lingkungan. Selain itu motor ini juga menyuguhkan kemudahan dan kenyamanan berkendara yang optimal melalui posisi berkendara yang ergonomis.


Pos Kota




-dipi-
 
wauwwwwww 19,5 liter!! bisa bawa kucing
klo soal irit honda memang tiada lawan,, btw, ini injeksi atau karbu non? gak begitu suka yang injeksi soale, kurang gimanaaaaaaaaaaaaaaa gitu,,,,,
 
Belum pernah membeli supra bre, karena memang tidak tertarik. Lebih tertarik dengan pabrikan garputala yang mantap itu.
 
Back
Top